Advertisement
Duh! Pamong Kalurahan di Sewon Ajak Warga Pilih Salah Satu Caleg lewat WA Sebelum Pencoblosan

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL—Bawaslu Bantul menemukan sejumlah masalah pada pelaksanaan Pemilu 2024, Rabu (14/2/2024). Selain menemukan sejumlah kelebihan dan kekurangan surat suara, Bawaslu juga mendapatkan informasi terkait dengan ajakan untuk memilih salah satu caleg dan DPD RI yang diduga dilakukan oleh salah satu pamong kalurahan di Kapanewon Sewon.
Ketua Bawaslu Bantul, Didik Joko Nugroho mengungkapkan sejauh ini pihaknya tidak hanya menemukan adanya kelebihan surat suara di bebera TPS, tapi juga kekurangan surat suara. “Untuk berapa jumlah dan detailnya sedang kami data,” kata Didik, Rabu (14/2/2024).
Advertisement
Selain itu, Didik mengakui jika pihaknya telah mendapatkan informasi atas dugaan ketidaknetralan pamong kalurahan di Kapanewon Sewon yang dikabarkan telah melayangkan ajakan untuk memilih caleg dan DPD RI. “Ajakan itu dikirim melalui WhatsApp dan dikirimkan tadi saat pencoblosan,” kata Didik.
BACA JUGA: Kampanye di Masjid Imogiri, Bawaslu Bantul Pastikan Itu Pelanggaran
Atas informasi tersebut, Didik mengaku telah meminta kepada Panwascam Sewon untuk melakukan penelusuran terkait informasi tersebut. “Sedang ditelusuri oleh kawan-kawan Panwascam Sewon. Sejauh ini memang baru dua hal itu yang kami temukan. Yang lainnya belum,” ucap Didik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Penyelundupan 10 Kilogram Sabu Digagalkan TNI AL di Tanjung Priok
Advertisement

Thai AirAsia Sambung Kembali Penerbangan Internasional di GBIA
Advertisement
Berita Populer
- Tersangka Korupsi Bandwidth Sleman Tetap Terima Gaji, Bahkan Naik
- Pemkot Jogja Targetkan Pengurangan Sampah ke Depo 60 Ton per Hari
- Warga Miskin di Bantul Diminta Gabung Koperasi Desa Merah Putih
- Diduga Bobol Rumah Warga, Dua Pria Dihajar Massa di Sewon Bantul
- Uji SLHS Rampung, SPPG Margomulyo Siap Layani Makan Bergizi Gratis
Advertisement
Advertisement