Advertisement

Kunjungan Wisatawan Kulonprogo Meningkat, Pantai Glagah Masih Jadi Favorit

Triyo Handoko
Senin, 17 Juni 2024 - 18:27 WIB
Maya Herawati
Kunjungan Wisatawan Kulonprogo Meningkat, Pantai Glagah Masih Jadi Favorit Suasana Pantai Glagah pada libur Iduladha yang melonjak dua kali lipat dibanding hari libur biasa, Senin (17/6 - 2024).

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO—Kunjungan wisatawan di Kulonprogo meningkat selama libur Iduladha ini. Meskipun data pasti kunjungan wisatawan masih disusun Dinas Pariwisata (Dinpar) Kulonprogo tapi bisa dipastikan paling banyak wisatawan berkunjung ke Pantai Glagah.

Kepala Bidang Pemasaran Dinpar Kulonprogo Saryanto menjelaskan pada Senin (17/6/2024) bahwa kunjungan wisatawan paling banyak pada Minggu (16/6/2024). "Pantai Glagah masih jadi favorite wisatawan untuk menghabiskan waktu liburan ini, datanya masih direkap," ujarnya.

Advertisement

Saryanto menerangkan beberapa tahun terakhir memang Pantai Glagah jadi destinasi utama wisatawan. "Karena mungkin aksesnya mudah sampai ke lokasi, lalu secara nilai wisata juga masih mendukung dengan pemandangannya cukup indah,"katanya.

Salah satu pedagang di Pantai Glagah, Rita Astuti membenarkan adanya lonjakan kunjungan wisatawan selama momen liburan ini. "Meningkat kunjungannya sejak Jumat kemarin, dibanding hari libur biasa memang lebih banyak," katanya.

BACA JUGA: DLH Bantul Akan Dirikan Workshop Pengelolaan Sampah di Pajangan

Rita menerangkan kebanyakan wisatawan adalah rombongan keluarga. "Meningkatnya sekitar dua kali lipat dibanding hari libur biasa, lumayan juga," tuturnya.

Peningkatan kunjungan wisatawan selama libur Iduladha sebanyak dua kali lipat disebut Rita lantaran pada libur biasa omzetnya sekitar Rp200.000. "Pas libur kurban ini omzetnya jadi Rp450 ribu, jadi peningkatannya sekitar dua kali lipat," ungkapnya.

Peningkatan kunjungan wisata juga terjadi di Waduk Sermo, Kapanewon Samigaluh. Salah satu pengelola Waduk Sermo, Pujo menjelaskan peningkatan wisatawan terjadi sejak Sabtu ( 15/6/2024) dimana terdapat sekitar 200 wisatawan, jumlah ini meningkat lagi pada Minggu (16/6/2024) sebanyak 350 wisatawan.

Pujo menjelaskan peningkatan lonjakan wisata saat Iduladha ini tak seramai saat libur Idulfitri lalu. "Tapi cukup lumayan, dibanding hari-hari libur biasa lainnya, kebanyakan didominasi kunjungan rombongan keluarga," katanya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Gempur Rokok Ilegal

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Ribuan Anggota DPR dan DPRD Main Judi Online, PPATK Diminta Ungkapkan Datanya

News
| Rabu, 26 Juni 2024, 16:47 WIB

Advertisement

alt

Inilah Rute Penerbangan Terpendek di Dunia, Naik Pesawat Hanya Kurang dari 2 Menit

Wisata
| Sabtu, 22 Juni 2024, 11:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement