Advertisement

Promo November

TPS Unik Pilkada Kulonprogo Promosikan Produk UMKM Serat Alam

Triyo Handoko
Rabu, 27 November 2024 - 15:07 WIB
Ujang Hasanudin
TPS Unik Pilkada Kulonprogo Promosikan Produk UMKM Serat Alam Susana pencoblosa di TPS 7, Kalurahan Tanjungharjo, Kapanewon Samigaluh yang tergolong unik dengan interior serat alam termasuk memfasilitasi difabel. - harian Jogja / Triyo Handoko

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO—Aneka produk kerajinan dari serat alam terpasang rapi di tempat pemungutan suara (TPS) 7, Padukuhan Sandang, Kalurahan Tanjungharjo, Kapanewon Nanggulan. Dari pintu masuk area pencoblosan hingga pintu keluarnya nampak menarik bahkan dijadikan tempat foto pada Rabu (27/11/2024).

Terdapat vas bunga, hiasan lampu, bingkai foto dinding, keranjang buah, hingga furnitur rumah tangga lainnya yang berbahan serat alam di TPS tersebut. Ketua Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) 7 Kalurahan Tanjungharjo, Panut menjelaskan pada Rabu pagi bahwa butuh waktu bagi timnya menyusun TPS unik ini selama seminggu.

Advertisement

Panut menyebut TPS unik ini didukung Murakabi Craft yang jadi unit usaha yang mengumpulkan produk serat alam yang dibikin warganya di ruang galeri tersebut. “Ini bukan yang pertama di setiap momen Pemilu kami berusaha tampil unik dan menarik sebagai bagian dari promosi UMKM juga,” terangnya.

Daftar pemilih di TPS 7 itu, jelas Panut, sekitar 457 orang. Selain mempertimbangkan estetika, perencanaan tempat pencoblosan itu juga berprinsip kegunaan dan tetap sesuai aturan.

BACA JUGA: Selesai Nyoblos di Geblug, Cabup Endah Subekti: Kami Sebar Saksi di 1.355 TPS

Panut menjelaskan salah satu ketaatanya pada aturan dan fungsi TPS adalah menyedikan fasilitas tambahan bagi difabel. “Kami bikinkan meja pencoblosan khusus difabel yang tingginya lebih rendah dari meja lain, tempat duduknya juga kami siapkan khusus,” paparnya.

Sementara Dukuh Sandang, Pargono menyebut masyrakat jdi lebih tertarik menggunkan hak pilihnya dengan design TPS unik tersebut. “Kami sangat mendukung inisatif kreatif ini karena bisa jadi wadah hiburan juga,” ungakapnya.

Pargono yang juga pemilik Murakabi Craft menjelaskan selain unike dengan interirnya, petugas TPS 7 juga mengenakan pakian khas jawa. “Masyarakat yang mencoblos juga kami sarankan datag ke TPS dengan pakian adat dan animonya juga tinggi,” paparnya.

Suasana pakian adat jawa ini, menurut Pargono, makin memeriahkan pesta demokrasi tersebut. “Jadi semuanya riang gembira, harapan kami pemimpin Kulonprogo kedepan juga turut mendukung produk-produk UMKM,” tururnya.

Produk Murakabi Craft sendiri, lanjut Pargono, sudah diterima pasar internasional dengan ekspornya. “Hampir suda diekspor ke seluruh benua, ini mesti dikuatkan lagi agar UMKM Kulonprogo makin maju dengan pemimpin barunya,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Pilkada Jakarta, Pramono-Rano Unggul 50,02% Versi Quick Count LSI

News
| Rabu, 27 November 2024, 15:27 WIB

Advertisement

alt

Merasakan Lumernya Cokelat dari Jogja

Wisata
| Senin, 25 November 2024, 08:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement