Advertisement

Gerindra Jogja: Keakraban Prabowo dan Sultan Sinyal Positif Bagi DIY

Newswire
Kamis, 20 November 2025 - 20:07 WIB
Sunartono
Gerindra Jogja: Keakraban Prabowo dan Sultan Sinyal Positif Bagi DIY Gubernur DIY Sri Sultan HB X saat menyambut Presiden Prabowo. - Istimewa.

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Partai Gerindra Kota Jogja merespons positif keakraban antara Presiden Prabowo Subianto dengan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dalam peresmian jembatan Kabanaran di perbatasan Bantul dan Kulonprogo, Rabu (19/11/2025). Kedekatan itu menjadi sinyal positif bagi DIY, bahwa Presiden Prabowo memberikan perhatian penuh terhadap pembangunan di DIY.

Dalam kunjungan tersebut seperti yang terlihat di foto video yang beredar Presiden Prabowo tampak akrab dengan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X. Kedekatan itu terlihat ketika Sultan HB X sesuai protokoler menjemput Presiden Prabowo di Landasan Pacu Depok. Presiden Prabowo segera memberikan salam hormat kepada Sri Sultan HB X, yang dibalas dengan senyum simpul penuh kehangatan oleh Raja Ngayogyakarta Hadiningrat tersebut.

Advertisement

Kemudian Presiden Prabowo mengajak Sultan satu mobil naik Maung Garuda menuju lokasi peresmian Jembatan kabanaran. "Ini menjadi simbol kedekatan dan kolaborasi antara pemerintah pusat dengan daerah dalam mewujudkan berbagai program pembangunan nasional. Dan membuka banyak peluang adanya perhatian pusat kepada DIY," kata Ketua DPC Partai Gerindra Sinarbiyat Nujanat.

Kedekatan lain antara Prabowo dengan Sultan HB X juga tampak dalam video yang viral di medsos. Ketika Presiden Prabowo memuji Sri Sultan HB X yang masih tampak muda dan sempat membuat Presiden Prabowo pangling. "Pak Presiden menyebut Ngarso Dalem ini seperti kapten pasukan khusus, tampak lebih muda. Ini contoh simbol kedekatan tokoh bangsa," ujarnya.

Keberadaan jembatan Kabanaran akan mempercepat Konektivitas antara DIY bagian utara seperti Kota Jogja dengan sektor selatan akan semakin terjalin. Bahkan memungkinkan menjadi salah satu destinasi baru karena arsitektur jembatan yang cukup menarik.

Pasalnya peningkatan aksesibilitas antara selatan DIY dan Kota Jogja menjadi fondasi penting dalam menciptakan ekosistem pariwisata yang terpadu, inklusif, dan berkelanjutan. Infrastruktur yang semakin terhubung diharapkan mampu meningkatkan daya saing DIY sebagai destinasi wisata unggulan di tingkat nasional maupun internasional.

"Harapannya lewat pembangunan infrastruktur itu bisa berjalan dan memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat. Saat peresmian tadi beliau menyampaikan dengan jelas, bagaimana jembatan itu diharapkan bisa mempermudah akses masyarakat DIY. Saya rasa ini sinyal perhatian yang luar biasa dari bapak Presiden kepada DIY," kata Anggota DPRD Kota Jogja ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

KPK Tegaskan Uang Rp300 M Terkait Korupsi Taspen Bukan Pinjaman Bank

KPK Tegaskan Uang Rp300 M Terkait Korupsi Taspen Bukan Pinjaman Bank

News
| Jum'at, 21 November 2025, 14:17 WIB

Advertisement

Bromo Tutup saat Wulan Kapitu, Ini Jadwal dan Aksesnya

Bromo Tutup saat Wulan Kapitu, Ini Jadwal dan Aksesnya

Wisata
| Selasa, 18 November 2025, 20:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement