Ini Bantuan untuk Siswa Miskin di Bantul
Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL- Kepala Dinas Pendidikan Dasar (Dikdas) Bantul Totok Sudarto menguraikan, di Bantul untuk tahun ini, tercatat sebanyak 29.575 siswa SD menerima BSM dari pemerintah pusat. Serta sebanyak 12.053 siswa SMP menerima bantuan serupa.
Penerima bantuan tersebut di antaranya merupakan siswa yang orang tuanya memegang Kartu Perlindungan Sosial (KPS).
Advertisement
BACA JUGA: TelkomClick 2023: Kesiapan Kerja Karyawan dalam Sukseskan Strategi Five Bold Moves di Tahun 2023
Kartu ini juga digunakan untuk pencairan BLSM. Selain pemegang KPS, ada pula siswa penerima BSM yang merupakan aspirasi atau pengajuan pemerintah daerah. Mereka merupakan siswa dari keluarga miskin yang tidak ter-cover KPS.
Untuk siswa SD menerima masing-masing Rp425.000 per orang setahun. sedangkan siswa SMP masing-masing Rp575.000.
Jumlah bantuan itu naik dibanding tahun lalu. Ia berharap, dana itu benar-benar digunakan untuk biaya pendidikan siswa bukan untuk memenuhi kebutuhan konsumtif.
“Yang kami kesal, itu harusnya untuk biaya pendidikan siswa digunakan untuk hal lain yang bukan pendidikan yang hanya konsumtif. Misalnya beli ponsel atau beli lainnya,” katanya, baru-baru ini.
Dana BSM itu ditransfer langsung oleh pemerintah pusat ke rekening orangtua siswa sehingga memperkecil penyelewengan di tingkat daerah.
Kepala SD I Sumberagung Jetis Bantul Supardilah menyatakan, BSM meng-cover hampir seluruh siswanya yang mayoritas merupakan warga kurang mampu.
Dari total 246 siswa SD I Sumberagung dari Kelas I-Kelas VI, hanya lima siswa yang tidak mendapat BSM. “Dananya langsung ditransfer ke rekening orangtua, sudah diterima sejak dua minggu lalu,” papar Supardilah.
BACA JUGA: Finnet Dukung Digitalisasi Sistem Pembayaran Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Geser Rusia, Amerika Kini Jadi Pemasok Minyak Mentah Terbesar Eropa
Advertisement

Deretan Negara di Eropa yang Bisa Dikunjungi Bagi Pelancong Berduit Cekak
Advertisement
Berita Populer
- Kapolres Kulonprogo Dicopot dari Jabatannya, Buntut Penutupan Patung Maria
- Pemda DIY Siapkan 3 Langkah untuk Kawal Pembayaran THR Tepat Waktu
- Danramil Rongkop Terlibat Kecelakaan di Jalan Imogiri, 1 Meninggal Dunia
- Tok! Pilihan Lurah di Gunungkidul pada 2024 Dipastikan Ditunda
- Tagihan LPJU Gunungkidul Nyaris Rp1 Miliar Per Bulan
Advertisement