Advertisement
Bupati Bantul Dilaporkan, Polda Tangani Sesuai Prosedur
Advertisement
Bupati Bantul yang dilaporkan tetap akan ditangani Polda DIY sesuai prosedur.
Harianjogja.com, SLEMAN-Kabid Humas Polda DIY AKBP Anny Pudjiastuti mengatakan laporan dugaan korupsi dengan terlapor Bupati Bantul, Sri Surya Widati akan segera ditindaklanjuti sesuai ketentuan yang berlaku.
Advertisement
"Terlapornya, Ibu Sri Surya Widati. Tentu akan ditindaklanjuti dengan penyelidikan, pendalaman, seperti memanggil pelapor dan memeriksa saksi oleh jajaran penyidik di Ditreskrimsus," kata Anny, Senin (15/6/2015).
Sementara itu Bupati Bantul Sri Surya Widati mengaku sudah mendengar kabar ihwal pelaporan dirinya ke Polda DIY. Ida sapaan akrab Sri Surya Widati hanya berujar singkat.
"Apik [bagus], saya malah belum tahu," ujar Ida tanpa menjelaskan maksud ucapannya.
Ia bertanya siapa yang melaporkan dirinya namun enggan mengomentari kasus yang dituduhkan kepadanya. Dia akan menunggu panggilan pemeriksaan dari polisi.
"Saya tunggu saja surat panggilan dari Polda," kata Ida.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Ratusan Pekerja Konstruksi Baja Gelar Demo di Gedung Bea Cukai
Advertisement
Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- 18 Kandidat Lolos, Lelang 6 Jabatan Eselon II Bantul Tunggu Bupati
- Revitalisasi Rampung, 400 Pedagang Pasar Terban Pindah Akhir Tahun
- Masyarakat Waspada, Sungai di Bantul Rawan Laka Air Saat Musim Hujan
- Truk Molen Tabrak Motor di Jalan Rongkop-Wonosari, 3 Orang Meninggal
- Perda Miras Terbaru di Jogja Akan Disahkan, Pelanggar Disanksi Tegas
Advertisement
Advertisement



