Advertisement
Olifant Tanamkan Keberagaman Sejak Dini
Siswa Olifant School memperingati Hari Kartini belum lama ini. - Ist/Olifant School
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Pada perayaan Hari Kartini 2019, Olifant School mengajak anak-anak usia preschool hingga elementary untuk mengikuti berbagai rangkaian kegiatan. Peringatan ini tidak hanya mengajarkan mengenai kesempatan mengakses pendidikan yang sama antara perempuan dan laki-laki, tetapi juga kebanggaan terhadap keanekaragaman budaya Indonesia.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Akademik Olifant Preschool Yulian Ariance Lebe mengatakan dalam ajang ini, anak-anak dengan antusias menggunakan berbagai kostum adat dari berbagai provinsi untuk menunjukkan betapa beragamnya Indonesia. Bahkan tak hanya anak-anak, para guru dan staf pun memakai kostum adat dari berbagai daerah seperti Papua, Jawa Tengah, Sumatra Selatan, Sumbawa, dan masih banyak lagi. Adapun kegiatan yang diikuti siswa seperti karnaval, fashion show, penampilan siswa menyanyikan lagu daerah hingga lomba pidato.
Advertisement
Yulian menjelaskan momen memperingati Hari Kartini di Sekolah Olifant tak hanya untuk mengingatkan betapa sosok ibu Kartini membuka peluang besar bagi kesempatan mengeyam pendidikan bagi anak laki-laki dan perempuan. Namun juga mengajarkan penghargaan dan rasa bangga terhadap keanekaragaman budaya Indonesia.
“Besar harapan kami, peringatan Hari Kartini yang diikuti oleh siswa-siswi Olifant sejak usia bayi (1-2 tahun) hingga usia SD dapat memupuk rasa bangga sebagai bangsa Indonesia yang kaya akan keanekaragaman. Tak hanya itu, peringatan Hari Kartini dapat menguatkan semangat belajar para siswa sehingga anak Indonesia memiliki wawasan yang luas, cinta Tanah Air yang juga siap bersaing di kawasan global,” ujar dia dalam rilis, Rabu (1/5).
BACA JUGA
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Polisi Pastikan Kematian Selebgram Lula Lahfah Bukan Pidana
Advertisement
Wisata ke Meksiko Dilarang Bawa Vape, Turis Terancam Penjara 8 Tahun
Advertisement
Berita Populer
- Narkotika dan Pencurian Dominasi Perkara Pidana di PN Sleman
- Pemkab Bantul Genjot Program RTLH 2026, 110 Rumah Warga Direhabilitasi
- Jaga Warga Kulonprogo Diperkuat Jelang Ramadan dan Ancaman Radikalisme
- Pencurian Kamera Rp145 Juta di Mal Sleman, Ibu dan Anak Dibekuk Polisi
- Anggaran Terbatas, DIY Prioritaskan Perbaikan Jalan Panggang-Wonosari
Advertisement
Advertisement




