Advertisement
Ribuan Warga Antre Ingin Salaman dengan Sultan, 4.000 Porsi Makanan Tak Cukup

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA- Masyarakat memanfaatkan momentum open house syawalan untuk bersalaman dengan Gubernur dan Wakil Gubernur DIY di Kompleks Kepatihan, Senin (10/6/2019). Tingginya antusiasme warga yang datang, melebihi open house yang digelar tahun lalu.
Dari pantauan Harianjogja.com, masyarakat yang hadir berasal dari berbagai daerah. Mereka datang sejak pagi menggunakan kendaraan umum seperti bus, minibus dan kendaraan pribadi. Padahal acara bersalaman dengan Gubernur DIY, Sri Sultan HB X beserta Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Hemas serta Wakil Gubernur DIY, KGPAA Paku Alam X dan Gusti Kanjeng Bendoro Raden Ayu Adipati (GKBRAyA) Paku Alam X dalam acara Open House Syawalan di Pendopo Kompleks Kepatihan baru dimulai pukul 09.00 WIB.
Advertisement
Dalam acara tersebut, sejumlah pejabat di lingkungan Pemda DIY, para ASN, dan rektor dan jajaran perguruan tinggi, baik negeri maupun swasta juga turut hadir. Jika tahun lalu kegiatan Open House selesai pukul 11.00 WIB, namun pada tahun ini baru selesai pukul 12.00 WIB. "Ya, panitia menyediakan 4.000 porsi. Tapi karena jumlahnya lebih banyak yang datang kemungkinan ditambah," kata Kepala Biro Umum Humas dan Protokol Setda DIY, Imam Pratanadi, di sela-sela kegiatan.
Sejumlah menu disediakan selama acara open house berlangsung. Mulai soto ayam, nasi liwet, bakmi rebus atau goreng, aneka jenang dan minuman. Setiap tamu yang hadir menikmati jamuan usai bersalam-salaman. "Open house ini ajang silaturahmi Sri Sultan dan Paku Alam dengan rakyatnya. Jamuan ini kami harapkan dapat dinikmati bersama usai bersalam-salaman," kata Sekda DIY, Gatot Saptadi.
Setelah ini, kata Gatot, Gubernur dan Wakil Gubernur akan mengunjungi masyarakat bersama jajaran pemerintah di kabupaten/kota. Kegiatannya hampir sama dengan open house yang digelar di Kepatihan. "Tujuaannya, agar warga bisa semakin dekat dengan pimpinan di DIY.
Ahadi, 51, warga Bantul mengaku rela mengantri untuk bisa bersalaman dengan Sri Sultan. Menurutnya Sultan bukan hanya seorang gubernur, tetapi Raja Ngayogyakarta yang sangat dikagumi. "Jadi minimal setahun sekali bertemu Raja, saya senang sekali. Setahun sekali saya ke sini (open house) bersama keluarga," ujarnya usai bersalaman dengan Sultan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Banjir di Kawasan Puncak Bogor, Satu Orang Meninggal Dunia dan 2 Masih Hilang
Advertisement

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik
Advertisement
Berita Populer
- Prakiraan Cuaca di Jogja Hari Ini Cerah, Minggu 6 Juli 2025
- Cek Jalur Trans Jogja ke Lokasi Wisata di Jogja
- Bencana Kekeringan Melanda Bantul, Sumber Air Mengering, Warga Trimurti Andalkan Bantuan Droping Air Setiap Hari
- Jadwal DAMRI Jogja ke Semarang Hari Ini
- Top Ten News Harianjogja.com, Minggu 6 Juli 2025: Kasus Mas-mas Pelayaran, Kapolda DIY Digugat hingga Sekolah Kekurangan Siswa
Advertisement
Advertisement