Advertisement
Ini Dia Konsep TMMD yang Disiapkan Kodim Jogja Tahun Ini

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Kodim 0734/Kota Jogja akan menggelar TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) di Sorosutan, Kecamatan Umbulharjo pada pekan kedua Juli nanti. Selain kegiatan fisik, TMMD pada tahun ini juga akan diperbanyak dengan kegiatan nonfisik.
Komandan Kodim (Dandim) 0734/Kota Jogja Letkol Inf Wiyata Sempana Aji mengatakan pada TMMD sebelumnya, kegiatan didominasi penuh dengan kegiatan fisik seperti rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni, perbaikan jalan, maupun perbaikan-perbaikan lainnya.
Advertisement
“Sedangkan kegiatan nonfisik hanya satu kali dalam sebulan gelaran TMMD tersebut yang dirasa kurang. Jadi kami inginnya pada tahun ini kegiatan nonfisik pada TMMD itu diperbanyak,” kata Dandim saat menerima kunjungan Pemimpin Redaksi Harian Jogja di Markas Kodim 0734/Kota Jogja, Selasa (2/7/2019) malam.
Kegiatan nonfisik tersebut, kata dia, antara lain bisa diisi dengan penyuluhan, lokakarya, maupun kegiatan-kegiatan kesenian. Saat ini, kata Dandim, Kodim 0734/Kota Jogja juga sedang berkomunikasi dengan komunitas-komunitas yang nantinya bisa mengisi dalam kegiatan non fisik tersebut.
“Selain itu, kami juga sedang berkoordinasi dengan dinas terkait untuk nantinya, sepekan sekali dalam diadakan nonton bareng film-film sejarah,” ucap dia.
Dengan begitu, dia berharap, dalam sebulan pelaksanaan TMMD, masyarakat juga bisa mendapat efek yang terasa dan ilmu yang nantinya bisa berguna. “Seperti Ramadan, jadi dalam sebulan itu inginnya kegiatan penuh dan tentunya bermanfaat bagi masyarakat,” kata Dandim.
Pemimpin Redaksi Harian Jogja, Anton Wahyu Prihartono mengatakan, Harian Jogja siap berkolaborasi dalam memberikan informasi kepada masyatakat terkait dengan kegiatan TMMD tersebut. “Apalagi kegiatan-kegiatan yang positif bagi masyarakat, tentu eman-eman kalau tidak diberitakan kepada khalayak,” ucap Anton.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kerugian Negara Akibat Kasus yang Menjerat Tom Lembong Rp194 Miliar
Advertisement

Taman Kyai Langgeng Magelang Kini Sediakan Wisata Jeep untuk Berpetualang
Advertisement
Berita Populer
- Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting di Gunungkidul, Warga Diberikan Bantuan Indukan Ayam Petelur
- Jalur dan Titik Keberangkatan Trans Jogja Melewati Kampus, Sekolah, Rumah Sakit, dan Malioboro
- Ubur-ubur Sudah Bermunculan di Sejumlah Pantai Kulonprogo, Wisatawan Diminta Waspada
- Disnakertrans Bantul Alokasikan Anggaran JKK dan JKM untuk Masyarakat Miskin Esktrem
- Sekolah Rakyat di DIY Masih Kekurangan Guru, DPRD Nilai Terlalu Terburu-Buru
Advertisement
Advertisement