Advertisement
Merti Kali Bedog Cita-citakan Wisata Susur Sungai
Ilustrasi merti kali. - Antara/Hendra Nurdiyansyah
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN- Merti Kali Bedog di Desa Kaliabu, Banyuraden Kecamatan Gamping digelar pada Sabtu (31/8/2019). Upaya tersebut dilakukan guna memelihara kondisi sungai yang berhulu di kaki Gunung Merapi dan berakhir atau bersatu di Sungai Progo.
Camat Gamping, Arif Marwoto dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa pihaknya sampai saat ini terus berupaya untuk melestarikan serta mengembangkan Kali Bedog sebagai salah satu tempat yang memiliki potensi baik dari sektor wisata maupun kebudayaan dan kesehatan.
Advertisement
“Ke depan tentunya kita akan terus mengembangkan terkait dengan hal ini [wisata,kebudayaan dan kesehatan]. Paling tidak, ada spot lainnya nanti selain Kali Bedog. Masih banyak sungai lainnya yang ingin dikembangkan. Kita maksimalkan dahulu yang sudah ada salah satunya Kali Bedog,” kata Arif, Sabtu (31/8/2019).
Lebih lanjut, Arif Marwoto juga tidak menutup kemungkinan ke depan pihaknya merencanakan untuk mengadakan layanan susur sungai dengan perahu kecil di wilayah Kali Bedog.
BACA JUGA
Dalam kegiatan tersebut, Bupati Sleman Sri Purnomo bersama dengan sejumlah pejabat di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Sleman juga melepas sejumlah bibit ikan di Kali Bedog. Selain itu juga kegiatan Merti Kali Bedog ini dimerihakan oleh tarian-tarian tradisional yang ditampilkan oleh anak-anak dan remaja.
Bupati Sleman, Sri Puromo mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan sungai dengan tidak membuang sambah dan limbah ke sungai.
“Semua masyarakat perlu memiliki kesadaran untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitarnya salah satunya sungai," katanya.
Sri Purnomo mencontohkan, di sejumlah negara maju kebersihan sungai-sungai yang ada di negara tersebut sangat diperhatikan. Bahkan, tidak sedikit menjadikan sungai sebagai spot yang indah dipandang bagi para pejalan kaki.
“Maka dari itu, meskipun belum sampai sejauh itu, kita perlu konsisten untuk terus menjaga kebersihan sungai. Tinggi dan rendahnya nilai budaya masyarakat dapat dilihat dari sisi belakangnya dalam hal ini salahs satunya kebersihan sungainya,” ujar Sri Purnomo.
Sementara itu, kegiatan Merti Kali Bedog ini juga merupakan kegiatan yang selenggarakan untuk kedua kalinya serta dihadiri secara langsung oleh Bupati Sleman Sri Purnomo.
Dalam kesempatan tersebut juga Sri Purnomo memberikan apresiasinya kepada masyarakat yang konsisten untuk terus melestarikan dan menjaga sungai serta menjadikan kali bedog salah satu tempat yang memiiki potensi untuk dikunjungi wisatawan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Dasco Kunjungi Pabrik Michelin Cikarang Bahas Isu PHK Massal
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Satu Jabatan Pimpinan Tinggi di Bantul Belum Dilantik
- Perangkat Kalurahan dan Swasta Paling Banyak Disidang di Tipikor Jogja
- DPUPKP Bantul Petakan Titik Genangan dan Talut Rawan Longsor
- Terlalu Mahal, Tarif Sewa Joglo Taman Budaya Gunungkidul Dikaji Ulang
- BPBD Gunungkidul Tetapkan Status Siaga Darurat Bencana
Advertisement
Advertisement




