Advertisement

Sepanjang Tahun Ini, Sudah 1 Orang Meninggal Dunia karena Leptospirosis

Fahmi Ahmad Burhan
Kamis, 17 Oktober 2019 - 14:17 WIB
Arief Junianto
Sepanjang Tahun Ini, Sudah 1 Orang Meninggal Dunia karena Leptospirosis Ilustrasi leptospirosis, - JIBI

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN--Penyakit leptospirosis masih menjadi momok bagi warga, terutama petani yang rentan terkena penyakit. Tahun ini, dari 26 kasus, sudah ada satu orang yang meninggal dunia akibat leptospirosis.

Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Dinas Kesehatan (Dinkes) Sleman, Dulzaini mengatakan dibanding tahun lalu, angka kasus leptospirosis di tahun ini tidak terlalu berbeda. Tahun lalu, ada 32 kasus warga Sleman yang terkena penyakit leptospirosis dengan dua diantaranya meninggal dunia. Sementara, tahun ini sampai September, total ada 26 kasus dengan satu orang meninggal dunia.

Advertisement

Menjelang musim hujan, kata dia, masyarakat diimbau untuk mewaspadai penyakit yang disebabkan bakteri leptospira itu. "Terutama saat musim hujan perlu diantisipasi, aliran air bisa bercampur dengan kencing tikus, bakterinya bisa kemana-mana," tutur Dulzaini pada Rabu (16/10/2019).

Dia menjelaskan menjelang musim hujan kebersihan lingkungan perlu diperhatikan, tidak hanya untuk mewaspadai penyakit leptospirosis, tapi juga penyakit lain seperti DBD. Menurut dia, penyakit leptospirosis tidak hanya terjadi karena faktor kebersihan saja, tapi juga faktor cuaca yang ekstrem seperti juga yang terjadi pada 2017.

Berdasarkan data Dinkes Sleman, jumlah kasus leptospirosis meningkat drastis di 2017 dengan jumlah orang meninggal dunia yang cukup banyak. Di 2017 ada 48 kasus leptospirosis dan 10 orang meninggal dunia. Padahal, di tahun sebelumnya, hanya ada dua kasus leptospirosis yang terjadi dan tidak ada pasien yang meninggal dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Jelang Lebaran, PLN Hadirkan 40 SPKLU Baru di Jalur Mudik untuk Kenyamanan Pengguna Mobil Listrik

News
| Jum'at, 29 Maret 2024, 11:07 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement