Advertisement
Ribuan Butir Obat Terlarang Disita Polda DIY dari 5 Tersangka

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN--Sebanyak lima orang ditangkap jajaran Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda DIY karena kedapatan memiliki narkotika dan obat-obatan terlarang (narkoba).
Kabid Humas Polda DIY Kombes Pol Yuliyanto mengatakan kelima orang itu ditangkap atas tiga kasus yang berbeda. Obat terlarang yang disalahgunakan oleh kelima tersangka jenisnya beragam, mulai dari yarindo, riklona, sabu-sabu, dan ekstasi.
Advertisement
Kelima tersangka itu masing-masing adalah M, 23; GRT, 55; B, 31; V, 27; C, 28. "Kasus penyalahgunaan narkoba ada tiga dan yang ditetapkan menjadi tersangka ada lima orang. Kelima tersangka ditangkap di tempat yang berbeda, satu tersangka merupakan seorang perempuan. Identitas kelima masih kami rahasiakan, karena kami masih terus menelusuri jaringan mereka," ujar Yuliyanto, Rabu (25/3/2020).
Wakil Direktur Ditresnarkoba Polda DIY AKBP Bakti Andriyono mengatakan tersangka M, 23, ditangkap di Sembego, Maguwoharjo, Depok, Sleman. Dari tangan M, polisi menyita barang bukti sebotol berisi 290 butir pil yarindo warna putih, tujuh botol masing-masing berisi 1.000 butir pil yarindo warna merah, dan 18 plastik klip masing-masing berisi 10 butir pil yarindo warna putih.
Tersangka GRT, imbuh AKBP Bakti, ditankap di Sendowo, Sinduadi, Kecamatan Mlati. Dari pria paruh baya itu, polisi menyita barang bukti berupa satu paket kardus warna cokelat berisi 100 butir pil riklona.
Sementara dari tersangka B yang ditangkap di wilayah Sleman, polisi menyita barang bukti berupa empat plastik klip masing-masing berisi sabu-sabu seberat 0,31 gram, 0,56 gram, dan 0,53 gram, serta sebutir pil ekstasi.
“Sedangkan dua tersangka lainnya, V dan C ditangkap di sebuah homestay di Jalan Monjali, Kecamatan Mlati, Sleman. Barang bukti yang disita dari kekduanya adalah tujuh plastik klip masing-masing berisi sabu-sabu seberat 2,37 gram dan 2,88 gram serta seperempat butir pil inex,” kata AKBP Bakti
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Klarifikasi GoTo Terkait Mantan Petingginya Terseret Dugaan Korupsi Chromebook
Advertisement

Berwisata di Tengah Bediding Saat Udara Dingin, Ini Tips Agar Tetap Sehat
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal dan Tarif Bus DAMRI Jogja-Semarang PP
- Jadwal, Tarif, dan Rute DAMRI ke Bandara YIA, Purworejo, Kebumen, dan Magelang
- Jadwal KA Bandara YIA Reguler dan Xpress Berangkat dari Stasiun Tugu Hari Ini (15/7/2025)
- Mutasi Pejabat Utama Polda DIY: dari Dirreskrimsus, Irwasda dan Kapolresta Jogja
- Siap-Siap! PLN Lakukan Pemadaman Listrik di Bantul dan Wates Kulonprogo Hari Ini (15/7/2025)
Advertisement
Advertisement