Advertisement
BKA Unisa Yogyakarta Selenggarakan Pelantikan Ormawa Secara Daring

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Sebanyak 39 Ketua Organisasi Mahasiswa (Ormawa) Universitas `Aisyiyah Yogyakarta mengikuti pelantikan akbar yang diselenggarakan oleh Biro Kemahasiswaan dan Alumni (BKA), Sabtu (13/3/2021).
Pelantikan yang digelar di Auditorium gedung B Unisa Yogya diadakan secara daring melalui platform Zoom, serta disiarkan secara live di kanal Youtube Unisa Yogya. Adapun yang hadir secara offline yaitu 39 ketua Lembaga Mahasiswa, Himpunan Mahasiswa dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) periode 2021/2022.
Advertisement
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Alumni, Agama Islam dan KeMuhammadiyahan-Ke`Aisyiyahan Dr. Mufdlilah, S.SiT., M.Sc secara langsung melantik para ketua Ormawa dan UKM yang hadir secara Offline.
Setelah seremoni pelantikan Mufdlilah juga mengatakan dalam sambutanya kepada para pengurus ormawa dan UKM untuk mengemban amanah yang diberikan ini dengan sebaik baiknya, dan menjalankanya dengan sungguh-sungguh.
“Saudara terpilih karena saudara dianggap orang yang amanah, empat sifat Rasulullah yang harus ditekankan pada diri saudara yaitu Shiddiq, Amanah, Tabligh, Fathonah. Harapan saya kalian bisa membawa nama harum Unisa Yogya dengan raihan prestasi,” ucap Mufdlilah dalam rilis yang diterima Harianjogja.com, Senin (15/3/2021).
Acara ini dihadiri oleh 633 partisipan yang terdiri dari para anggota serta pembina Ormawa dan UKM.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KRL Jogja Solo Terbaru Hari Ini, Minggu 11 Mei 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu hingga Palur
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Minggu 11 Mei 2025, Berangkat dari Stasiun Palur hingga Lempuyangan
- Jangan Sampai Telat, Jadwal SIM Ditlantas Polda DIY Selama Mei 2025
- Jadwal Prameks Jogja-Kutoarjo Terbaru Hari Ini, Minggu 11 Mei 2025, Naik dari Stasiun Tugu hingga Kutoarjo
- Jadwal dan Lokasi SIM Keliling di Sleman Selama Mei 2025
Advertisement