Advertisement

Promo November

PTM Hari Pertama di SMKN 1 Jogja Terpantau Lancar

Sirojul Khafid
Senin, 19 April 2021 - 15:47 WIB
Nina Atmasari
PTM Hari Pertama di SMKN 1 Jogja Terpantau Lancar Para peserta didik sedang melakukan kegiatan dalam PTM hari pertama di SMKN 1 Jogja, Senin (19/4/2021). - Harian Jogja/Sirojul Khafid

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA -- Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) hari pertama di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Jogja terpantau lancar. Saat peserta didik masuk pukul 08.00 WIB, tidak terlihat adanya kerumunan. Sebelum memasuki sekolah, peserta didik juga mencuci tangan, menggunakan hand sanitizer, cek suhu, serta menyerahkan laporan screening dan persetujuan orang tua.

Kepala Balai Pendidikan Menengah Kota Jogja, Suhartati melihat persiapan di SMKN 1 Jogja telah sesuai standar yang ditetapkan oleh Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga DIY.

Advertisement

"Pelaksanaan sudah sesuai dengan standar," kata Suhartati saat ditemui di SMKN 1 Jogja, Senin (19/4/2021). "Berharap nanti menjadi percontohan betul, nantinya sistem ini dipakai untuk SMK yang lain juga nanti saatnya sudah mulai tatap muka."

Baca juga: Gara-gara Hajatan Mitoni, 29 Warga Playen Terinfeksi Covid-19

Percobaan PTM akan berlangsung selama dua pekan. Apabila lancar, maka Bulan Juli 2021 seluruh Sekolah Lanjutan Tingkat Atas akan membuka untuk PTM. Namun apabila ada kekurangan, akan ada evaluasi sebelum PTM berlaku untuk seluruh SLTA. Suhartati meminta kepala sekolah untuk terus mengawasi peserta didik dan guru. Saat ada yang bergejala, maka harus segera ditangani.

"Misal ada guru atau murid yang merasa tidak enak badan, harus di-off-kan, tidak usah masuk. Meski belum ada keputusan positif atau tidak positif. Isolasi mandiri dulu sampai badan fit lagi," kata Suhartati.

Pada dasarnya kesehatan dan keselamatan menjadi yang utama. PTM juga berlangsung secara bertahap, tidak tergesa-gesa. Suhartati tidak ingin ada klaster baru saat PTM apabila persiapan atau pelaksanaan belum maksimal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Hoaks di Masa Tenang Pilkada Jadi Sorotan Bawaslu, Ini 5 Provinsi Paling Rawan

News
| Sabtu, 23 November 2024, 19:57 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement