Advertisement

Jalani Isoman, Wawali Heroe Poerwadi Ingatkan Warga untuk Taat Prokes

Sirojul Khafid
Kamis, 22 Juli 2021 - 10:57 WIB
Sunartono
Jalani Isoman, Wawali Heroe Poerwadi Ingatkan Warga untuk Taat Prokes Wakil Walikota Jogja Heroe Purwadi saat memberikan keterangan pada media, pada Rabu (24/3/2021). - Harian Jogja/Sirojul Khafid

Advertisement

Harianjogja.com, UMBULHARJO –Wakil Wali (Wawali) Kota Jogja, Heroe Poerwadi kini menjalani isolasi mandiri di rumah dinasnya, setelah terdeteksi positif Covid-19 pada Senin (19/7/2021). Dari sisi gejala yang dia rasakan, kategorinya tergolong ringan. Dalam video yang dikirim kepada media, Heroe menyatakan apabila kesehatannya kian membaik. Batuk dan dahak yang dirasakan juga semakin berkurang.

Setelah mengetahui apabila positif Covid-19, Heroe memeriksakan kondisinya ke Rumah Sakit Umum Daerah Jogja. Ada pemeriksaan darah dan paru-paru. "Kondisi paru-paru bersih dan tidak ada hal-hal yang mengkhawatirkan dari hasil pemeriksaan darah. Dari hasil pemeriksaan ini, maka saya dinyatakan bergejala ringan," kata Heroe, Rabu (21/7/2021).

Advertisement

BACA JUGA : Wawali: Kota Jogja Sudah Terbiasa dengan Konsep PTKM

Dalam aturannya, pasien yang mengalami gejala ringan bisa melakukan isolasi mandiri di rumah. Namun tetap harus ada pengawasan dari petugas kesehatan. Heroe juga merasa lebih nyaman menjalani isolasi di rumah.

“Proses isolasi tetap harus dijalankan dengan baik untuk menghabiskan masa inkubasi virus dan nantinya tubuh benar-benar bersih dari virus," katanya.

Belum Tahu Asal Virus

Sejauh ini Heroe belum tahu persis asal virus Covid-19 yang menginveksinya. Terlebih saat ini kasus di DIY memang sedang tinggi. Namun ada beberapa perkiraan bahwa Heroe tertular dari lingkungan rumahnya. Beberapa waktu terakhir beberapa orang yang bekerja dan tinggal di rumahnya positif Covid-19.

“Lingkungan di keluarga memang menjadi titik potensial terjadinya paparan. Makanya ada pembelajaran berharga atas kondisi ini, bagaimana meningkatkan kedisiplinan protokol kesehatan (prokes) di lingkungan keluarga,” kata Heroe.

BACA JUGA : Kemenkes Beri Nilai Penanganan Pandemi, Berapa Raihan 

Pria nomor dua di Kota Jogja dan juga menjabat sebagai Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Kota Jogja selalu mengingatkan masyarakat untuk taat prokes. Hal ini agar laju penularan virus bisa terkendali.

“Virus ini akan mati dalam waktu 14 hari apabila tidak berpindah ke orang lain. Kalau seluruh masyarakat bisa serentak membatasi aktivitas dan interaksi selama 14 hari, maka harapannya penularan bisa dikendalikan dan virus lenyap,” kata Heroe.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kuta Selatan Bali Diguncang Gempa Berkekuatan Magnitudo 5,0

News
| Jum'at, 26 April 2024, 21:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement