Advertisement
Setiap Kapanewon di Bantul Punya Pusaka Pemberian Sri Sultan HB X

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL - Bupati Bantul Abdul Halim Muslih meminta aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemkab Bantul senantiasa memegang teguh filosofi pemerintahan yang bersih dan murni seperti pusaka Kyai Hagyo Murni.
Hal ini disampaikan oleh Bupati Halim usai menjamas pusaka Pemkab Bantul Kyai Hagyo Murni di Rumah Dinas Bupati Bantul, Kamis (2/9/2021).
Advertisement
"Harapan dari Ngarso Dalem kan saat memberikan Kyai Hagyo Murni ini kan Pemerintah Kabupaten Bantul senantiasa menjadi pemerintahan suci dan murni. Oleh karena itu, kita harus bisa mewujudkan pemerintahan yang bersih, transparan dan akuntabel," katanya.
Baca juga: Mahasiswa UGM Kaji Penanganan Wabah Berbasis Budaya dalam Sastra Jawa
Menurut Halim, Kyai Hagyo Murni diberikan oleh Sri Sultan Hamengkubuwono X pada 20 Juni 2020. Senjata yang berbentuk tombak ini setiap tahun dijamas atau dibersihkan pada bulan Suro. "Filosofi dari jamasan sendiri adalah untuk membersihan jiwa dan penerintahan yang dilambangkan kyai hagyo murni," jelas Halim.
Projo Suwasono, Pangarso paguyuban abdi dalem Bantul mengatakan, selain Kyai Hagyo Murni, setiap kapanewon di Bantul juga memiliki pusaka yang diberikan oleh Sri Sultan Hamengkubuwono X saat peringatan hari jadi Bantul ke-169.
"Harapannya, setiap kapanewon lebih percaya diri dalam menjalankan tugasnya. Untuk menjamasnya, ada beberapa kapanewon yang sudah bisa melakukannya sendiri," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
- Ditangkap, Omongan Kasek-Guru Cabuli 12 Murid MI Wonogiri Bikin Geram Warganet
- Tradisi Ingkungan Kuwarisan Kebumen, Penghormatan ke Sesepuh dan Penyebar Islam
- Stadion Manahan Solo Jadi Venue Penyisihan Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23
- Dampak Digitalisasi, 1.000 Lebih Kantor Bank Tutup Setahun Terakhir
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Serang Pemotor dengan Celurit, Dua Remaja di Sleman Ditangkap
- Ini Kisah Anak Muda, Punya Rumah di Jogja Seperti Jodoh, Kadang Sulit Dicari
- Komentar Jokowi Setelah Jajal Telur Krispi Kopi Klotok: Enak Sekali
- Jokowi Sarapan di Kopi Klotok, Warganet Berkelakar kok Enggak Antre
- Hari Sepeda Sedunia, Jogja Dulu Punya Sego Segawe yang Kini Tak Ada Lagi Kabarnya
Advertisement
Advertisement