Advertisement
BPK DIY Apresiasi Pelayanan Perizinan secara Online Pemkab Sleman

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN-Pemkab Sleman terus berupaya meningkatkan pelayanan bagi masyarakat. Salah satu upaya tersebut dilakukan dalam memberikan kemudahan pelayanan perizinan melalui pengembangan sistem online Sistem Perizinan Online Sleman (Sinom).
Upaya pengembangan pelayanan tersebut mendapatkan apresiasi dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Kantor Perwakilan DIY. Apresiasi tersebut disampaikan oleh Kepala Perwakilan BPK DIY, Jariyatna dalam kegiatan penyerahan laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Kinerja dan Kepatuhan di Kantor Perwakilan BPK DIY, Rabu (29/12/2021).
Advertisement
"BPK mengapresiasi upaya yang telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Sleman dalam mendorong kemudahan berusaha melalui pelayanan perizinan dan penanaman modal," katanya.
Meski demikian Kabupaten Sleman diharapkan terus meningkatkan upaya agar dapat memberikan pelayanan yang lebih prima. Ia juga menyampaikan sebelumnya pihaknya telah melakukan pemeriksaan kinerja atas upaya Pemerintah Daerah dalam mendorong kemudahan berusaha melalui pelayanan perizinan dan penanaman modal.
Pada kesempatan tersebut Jariyatna menyerahkan secara langsung laporan hasil pemeriksaan kepada Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo. Dalam laporan tersebut terdapat sejumlah poin yang menjadi rekomendasi BPK kepada Pemkab Sleman.
Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, menyampaikan apresiasinya bagi seluruh pihak yang telah bekerja keras untuk terus mengembangkan pelayanan bagi masyatakat sleman. “Pemkab Sleman akan terus berupaya untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat melalui berbagai inovasi yang terus dikembangkan,” ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kepulauan Tokara di Jepang Masih Terus Diguncang Gempa, Hingga Hari Ini Sudah Lebih dari 1.200 Kali
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Januari-Juni 2025, Polres Bantul Catat Penipuan, Narkoba dan Curat Paling Banyak Terjadi
- Kepastian Operasional Trans Jogja ke Gunungkidul Masih Dikaji
- Dua Pemuda di Pajangan Bantul Duel, Satu Orang Alami Luka Serius
- SPMB SMA/SMK Jalur Afirmasi Kacau, Dinsos Sleman Tegaskan Data Keluarga Miskin Tidak Ada Perubahan
- Dampak Kehadiran Jembatan Pandansimo, Panewu Galur Dorong Warganya Menjadi Pemain Tidak Hanya Penonton
Advertisement
Advertisement