Advertisement

Saat Dinyatakan Positif Covid, Bupati Sleman Dijadwalkan Terima Vaksin Booster

Abdul Hamied Razak
Selasa, 25 Januari 2022 - 19:47 WIB
Budi Cahyana
Saat Dinyatakan Positif Covid, Bupati Sleman Dijadwalkan Terima Vaksin Booster Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo - Harian Jogja/Lugas Subarkah

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Di hari dinyatakan positif Covid-19, Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo sebenarnya dijadwalkan menerima vaksin booster.

Kustini harus menjalani isolasi mandiri setelah terkonfirmasi positif Covid-19 seusai tes PCR pada Senin (24/1/2022). Jika tidak terpapar Covid-19, Kustini sudah mendapatkan vaksinasi dosis ketiga atau booster pada Senin bersama Forkominda Sleman.

Advertisement

BACA JUGA: Antisipasi Omicron, Sampel Swab Bupati Sleman Diteliti

“Karena terpapar Covid-19, maka pemberian vaksinasi ketiga dilakukan setelah tiga bulan dinyatakan sembuh,” kata Novita, Direktur RSUD Sleman, Novita Krisnaeni

Kustini menuturkan kondisinya saat ini baik-baik saja dan dia tidak mengalami gejala berat. “Alhamdulilah, kondisi saya saat ini baik-baik saja dan tidak ada gejala yang berat. Saya minta doanya agar segera diberikan kesembuhan,” ungkap Kustini melalui keterangan tertulis yang dikirim ke awak media.

Kustini menyampaikan selama satu pekan terakhir dirinya memiliki agenda yang cukup padat, mulai dari kunjungan kerja ke Kabupaten Lumajang, Kota Jakarta dan Kabupaten Kulonprogo.

Setelah itu, ia sempat merasakan gejala yang mirip flu dan kemudian berinisiatif melakukan tes antigen pada Minggu (23/1/2022) malam. Karena hasilnya reaktif, Senin (24/1), Kustini kemudian melakukan tes PCR dan hasilnya positif.

Ngerasa sangat capek karena kunjungan kerjanya cukup banyak, karena ada gejala yang mengarah ke flu, saya berinisiatif periksa dan dinyatakan positif,” kata Kustini.

BACA JUGA: Update: Naik Lagi, Positif Covid-19 DIY Tambah 26, 1 Orang Meninggal Dunia  

Kustini pun tak lupa mengingatkan masyarakat untuk tetap mentaati protokol kesehatan dengan menerapkan Cuci Tangan, Pakai Masker dan Jaga Jarak (Cita Mas Jajar) serta membatasi mobilitas. Kustini juga mengajak masyarakat masyarakat Sleman untuk mensukseskan vaksinasi ketiga (booster) untuk menjaga imunitas tubuh.

“Mari sukseskan vaksinasi ketiga untuk menjaga imunitas tubuh dan saya harap semua tetap waspada. Jangan sampai sedetik pun kita lengah, karena bahaya penularan masih ada,” ucap Kustini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

BKKBN-TNI AD Kolaborasi Membangun Sumber Air Bersih Guna Turunkan Stunting

News
| Kamis, 25 April 2024, 18:27 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement