Advertisement
Drone Buatan Bantul Kantongi Sertifikat TKDN

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL—Pesawat nirawak atau drone produksi pabrik asal Bantul, Frogs Indonesia, mendapatkan sertifikat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).
BACA JUGA: TPAKD DIY Launching Web untuk KUR, Pinjol Olegal Bisa Dihindari
Advertisement
Manajer Bisnis Development Frogs Indonesia, Dede Satria Maulana, menyebut sertifikat TKDN cukup berharga bagi Frogs Indonesia. Sertifikat TKDN diberikan kepada Sekar Agri 10L Drone Sprayer, pesawat nirawak yang banyak digunakan dalam bidang pertanian
“Ini adalah sebuah pencapaian yang berharga,” tuturnya pada Rabu (23/3/2022).
Sekar Agri 10L Drone Sprayer dari Frogs Indonesia menjadi satu-satunya produk dengan kata kunci drone dalam website resmi P3DN.
“Ini menandakan Sekar Agri 10L Drone Sprayer dari Frogs Indonesia adalah drone pertama dan satu-satunya hasil industri dalam negeri yang telah melalui proses sertifikasi TKDN," ujarnya.
Sekar Agri 10L Drone Sprayer merupakan produk drone andalan milik Frogs Indonesia yang lebih banyak digunakan untuk sektor agrikultur. Pesawat ini mampu menyemprot pupuk cair untuk perkebunan dan sektor pertanian lainnya yang memiliki kapasitas 10 liter dan 20 liter.
BACA JUGA: Ganti Rugi Tol Jogja Solo untuk Warga Purwomartani Kemungkinan Dibayarkan Juli
“Teknologi drone sangat efisien dan sangat efektif untuk melakukan pekerjaan tersebut. Hasil asesmen Kemenperin menghasilkan tingkat komponen dalam negeri dari produk Sekar Agri 10L Drone Sprayer dari Frogs Indonesia adalah 27,51persen dan ini masih terpenuhi dari target yakni 25 persen minimal,” ucap Dede.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Jadi Utusan Khusus Presiden, Raffi Ahmad Bikin Program Indonesia Gembira
Advertisement

Pemerintah Kalurahan Patalan Bantul Sediakan Wisata Naik Andong Keliling Perdesaan
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Terbaru KRL Jogja Solo Hari Ini, Sabtu 15 Februari 2025, Naik dari Stasiun Tugu Jogja hingga Palur
- Jadwal KRL Solo Jogja Terbaru Hari Ini, Sabtu 15 Februari 2025, Berangkat dari Stasiun Palur hingga Tugu Jogja
- Jadwal Kereta Bandara Jogja Hari Ini, Sabtu 15 Februari 2025, Perhatikan Jamnya Jangan Salah Pilih
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Hari Ini, Sabtu 15 Februari 2025
- Jadwal Terbaru KA Prameks Kutoarjo-Jogja, Sabtu 15 Februari 2025, Naik dari Stasiun Kutoarjo ke Tugu Jogja
Advertisement
Advertisement