Advertisement
Update Covid-19 DIY, Tambah 196 Kasus, Meninggal 12 Kasus

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Positif Covid-19 DIY bertambah 196 kasus pada Jumat (25/3/2022). Angka kematian harian bertambah 12 kasus.
Kepala Bagian Humas Biro UHP Sekretaris Daerah DIY Ditya Nanaryo Aji mengungkapkan penambahan 196 kasus berada dari Kota Jogja 25 kasus, Sleman 69 kasus, Bantul 49 kasus, Kulonprogo 23 kasus dan Gunungkidul 30 kasus.
Kematian bertambah 12 kasus berasal dari Sleman, Gunungkidul dan Bantul masing-masing menambah tiga kasus, Kulonprogo dua kasus dan Kota Jogja satu kasus. “Penambahan kasus sembuh sebanyak 2.799 kasus, sehingga total sembuh menjadi 197.748 kasus. Positivity rate harian per tanggal 25 Maret 2022 di angka 5,29 persen,” katanya, Jumat.
Tingginya angka kesembuhan membuat kasus aktif di DIY mengalami penurunan cukup signifikan. Pada Jumat (25/3/2022) dilaporkan ada 15.187 kasus aktif untuk seluruh DIY.
Demikian juga penggunaan bed rumah sakit rujukan juga mengalami penurunan. Untuk bed kritikal terpakai 28,79% dari total 198 ketersediaan bed seluruh DIY, adapun untuk nonkritikal terpakai 21,90% dari total 1.735 bed seluruh DIY. “Persentase angka kesembuhan mencapai 90,42 persen kemudian kematian 2,63 persen,” katanya.
BACA JUGA: Kementerian BUMN Bersama Telkom Bagikan 1000 Paket Sembako Murah di Batulicin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Catatkan Kinerja Keuangan Terbaik, PLN Setor Dividen Rp2,19T dan Pajak Rp35,33T
Advertisement

Restoran Jepang Sajikan Mi yang Lebarnya Mencapai 12 Sentimeter, Begini Cara Memakannya
Advertisement
Berita Populer
- 6 Jemaah Calon Haji Gunungkidul Masih Menunggu Kloter Keberangkatan
- Ratusan Tukik Dilepasliarkan di Pantai Gua Cemara Bantul
- Dinkes Sleman Ingatkan Jamaah Haji Agar Tetap Pakai Masker hingga Pakai Sunblock
- Waktu Keberangkatan dan Jumlah Calon Haji di Kulonprogo Berubah
- Mentan Syahrul Yasin Limpo Bagi Tips ke Petani Gunungkidul Agar Tanaman Tumbuh Subur
Advertisement
Advertisement