Tradisi Padusan di Jogja Bay Dimeriahkan Jathilan, Angklung dan Bubble Foam Party
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN — Menyambut hadirnya Bulan Suci Ramadan 1443 H pada Sabtu (2/4) mendatang, Jogja Bay Waterpark menggelar tradisi Padusan. Kegiatan ini digelar sejak 28 Maret hingga 1 April 2022 mendatang.
Acara yang diselenggarakan di South Beach selama lima hari ini juga dimeriahkan dengan Pentas Seni Jathilan, Pertunjukkan Angklung, dan Bubble Foam Party. Ratusan pengunjung ikut memeriahkan tradisi tersebut.
Advertisement
Public Relation Jogja Bay Waterpark Medha Zeli Elsita mengatakan ritual padusan menjadi bagian dari tradisi masyarakat Jawa sejak zaman Raja Mataram Hamengku Buwono I yang tidak dapat dipisahkan jelang datangnya Bulan Suci Ramadan. Makna padusan yang berarti menyucikan diri dan membersihkan jiwa dan raga ini dulunya dilakukan di sumber mata air dan kolam kolam masjid.
"Saat ini masyarakat melaksanakan tradisi ini dengan mandi di tempat pemandian umum dan tempat wisata menjadi primadona. Salah satunya di Jogja Bay Waterpark yang hampir selalu menyedot perhatian masyarakat DIY dan Jawa Tengah," katanya, Rabu (30/3/2022).
Menurutnya, jelang Ramadan sebagian besar pengunjung sengaja datang untuk berlibur dan merayakan tradisi padusan bersama keluarga. "Sebagai waterpark terbaik nomor 3 di Asia, Jogja Bay Waterpark menjadi salah satu tujuan wisata air di DIY. Banyak orang memilih Jogja Bay Waterpark sebagai tempat gelaran tradisi padusan bersama keluarga," ujar Medha.
Selama tradisi padusan digelar, Jogja Bay Waterpark turut menggelar berbagai kegiatan menarik untuk memanjakan euphoria pengunjung. Berbagai acara seperti Pentas Seni Jathilan, Pagelaran Musik Angklung, dan Bubble Foam Party dihadirkan secara bergantian pada Event Padusan 2022 ini.
"Berbagai kegiatan menarik kami gelar pada 28 Maret hingga 1 April 2022. Pentas Seni Jathilan pada Rabu (30/3), Pagelaran Musik Angklung pada Kamis (31/3), dan Bubble Foam Party selama pertunjukkan acara selain dua hari pagelaran seni tersebut," jelas Medha.
Bubble Foam Party, lanjut Medha, selama ini selalu ditunggu-tunggu oleh pengunjung. Keseruan bermain gelombang busa yang dirasakan pengunjung, diimbangi dengan kemeriahan pementasan seni musik dan tari di dalam Area Wahana.
Untuk keamanan dan kenyamanan pengunjung, Jogja Bay Waterpark mengantongi Sertifikat CHSE dari Kemenparekraf. Wahana ini juga memberlakukan protokol kesehatan 3M dan membatasi jumlah pengunjung sebanyak 50% sesuai anjuran dari pemerintah daerah. Wahana ini berkomitmen memberikan pelayanan terbaik di libur lebaran nanti dengan melakukan maintenance penuh 2-15 April 2022 mendatang.
"Dan untuk mempersiapkan high season lebaran, Jogja Bay akan menutup area wahana air di dua minggu pertama Bulan Ramadhan untuk dilakukan perbaikan. Tanggal 16 April 2022 Jogja Bay Waterpark akan sajikan 'Festival Salam Ramadhan' dan akan kembali beroperasi normal di hari kedua Hari Raya Idul Fitri pada tanggal 2 Mei 2022," paparnya.
Jangan lewatkan berbagai informasi dan promo menarik lainnya dengan follow Instagram @jogjabay atau WhatsApp 0821 1616 0023. Dapatkan kemudahan akses dengan pesan tiketnya sekarang juga melalui website www.jogbabay.id. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Pemadaman Jumat 22 November 2024: Giliran Depok dan Pasar Godean
- Jadwal Terbaru KA Bandara YIA Xpress Jumat 22 November 2024
- Jadwal SIM Keliling Bantul di Akhir Pekan Bulan November 2024
- Jadwal Terbaru Kereta Api Prameks Jurusan Jogja-Kutoarjo Jumat 22 November 2024
- PakNas Desak Penyusunan Kebijakan Pertembakauan Melibatkan Konsumen
Advertisement
Advertisement