Advertisement

Sultan Pastikan Alun-Alun Utara Tak Dipakai Salat Id

Sunartono
Senin, 25 April 2022 - 17:27 WIB
Bhekti Suryani
Sultan Pastikan Alun-Alun Utara Tak Dipakai Salat Id Sri Sultan HB X Salat Id di Alun-Alun Utara Jogja, Rabu (5/6 - 2019).

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Gubernur DIY Sri Sultan HB X memastikan Alun-Alun Utara Jogja tidak digunakan untul salat Idul Fitri dan dipindahkan pelaksanaannya di Alun-Alun Selatan. Sultan juga mengizinkan warga DIY menggelar salat Idul Fitri secara berjamaah termasuk di lapangan terbuka.

Sultan mengatakan selama dua tahun terakhir tidak ada pelaksanaan salat Idul Fitri di Alun-Alun Utara Jogja. Salat Id tersebut dipindahkan ke Alun-Alun selatan.

Advertisement

"Sudah dua tahun ini [Alun-Alun Utara] tidak digunakan, tetapi yang digunakan di Alun Alun Selatan," katanya, Senin (25/4/2022).

HB X mengizinkan warga DIY menjalankan salat Idul Fitri berjamaah mengingat DIY sudah memasuki level 2 sehingga sejumlah ketentuan semakin sedikit.

BACA JUGA: Mahasiswa di Jogja Disiram Bensin Lalu Dibakar, Ini yang Bikin Heran Polisi

"Salat Id boleh saja berjemaah, sekarang kita [DIY] di level 2 ketentuan itu sudah makin sedikit, kita kalau mau tidak membolehkan [kalau tidak mengizinkan] sudah tidak bisa karena level 2," ujarnya.

Akan tetapi harus menggunakan masker dab menaati protokol kesehatan saat beribadah. Hal ini memang butuh kesadaran seluruh lapisan masyarakat.

"Hanya kesadaran kita menggunakan masker sama prokes dijalankan. Kami tidak bisa membatasi begini begini dengan levek 2, tidak bisa. Tetapi dibutuhkan di situ justru kesadaran masyarakat untuk menggunakan prokes sama masker itu paling penting," ucapnya.

Raja Kraton Ngayogyakarta ini berharap kepada media agar membantu mensosialisasikan terkait prokes. Harapannya level PPKM tidak naik lagi.

"Saya mohon untuk teman-teman pers bisa mensosialisasikan bagaimana kesadaran itu bisa dilakukan oleh warga masyarakat sendiri karena level 2 semoga saja tidak naik lagi," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement