Advertisement
Beberapa Hari, Jogja Nihil Kasus Baru Covid

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Dalam beberapa hari, tidak ada penambahan kasus Covid-19 di Kota Jogja. Secara berturut-turut dari 6 sampai 11 Mei 2022, penambahan kasus yaitu 0, 1, 0, 0, 1, dan 1 kasus.
Wakil Wali Kota Jogja, Heroe Poerwadi, mengatakan, hal ini cukup menggembirakan terutama setelah ada gelombang kedatangan besar wisatawan di libur Idulfitri.
Advertisement
BACA JUGA: 4 Peristiwa Kereta Kelinci Maut, Korbannya Kebanyakan Balita dan Ibu-ibu
Sudah sekitar sepekan libur Idulfitri 2022 berakhir.
“Beberapa hari sempat tidak ada tambahan kasus harian. Jika ada tambahan kasus, hanya ada satu atau dua temuan kasus harian,” kata Heroe yang juga Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Jogja, Kamis (12/5/2022).
Walaupun tambahan kasus cenderung rendah, Heroe mengingatkan masyarakat bahwa pandemi Covid-19 belum berakhir. Pemerintah juga tetap meneruskan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk memastikan Covid-19 di Indonesia tetap terkendali.
“Kami akan tetap melihat perkembangan selama satu pekan ke depan. Mudah-mudahan memang tidak ada kenaikan kasus yang signifikan,” katanya.
Apabila terjadi kenaikan kasus lagi, Pemkot Jogja memastikan seluruh layanan kesehatan siap memberikan pelayanan untuk menangani pasien Covid-19. Sementara kondisi semakin membaik ini, Pemkot Jogja juga akan mengupayakan pemulihan ekonomi melalui berbagai kegiatan.
“Ada banyak kegiatan yang kami rencanakan selama sepekan ke depan. Mulai dari kegiatan pameran perdagangan, seni budaya, dan lainnya,” kata Heroe.
BACA JUGA: Piawai di Lapangan Hijau, Mantan Pemain Bola Ini Sukses di Bisnis Pakaian
Kepala Dinas Kesehatan Kota Jogja Emma Rahmi Aryani mengatakan capaian vaksinasi dosis satu dan dua di Kota Jogja sudah melebihi target yaitu mencapai 257 persen. “Vaksin booster atau dosis ketiga sudah lebih dari 80 persen,” katanya.
Pada Rabu (11/5/2022), kasus aktif Covid-19 di Kota Jogja tersisa delapan kasus. Ada penambahan satu kasus baru di hari yang sama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Begini Cara Masuk Gratis ke Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko Khusus Bulan Juli 2025
Advertisement
Berita Populer
- Siap Digunakan, Perbaikan SDN Kledokan Sleman Capai 91,97 Persen
- Tambah Lini Depan, Junior "Iyong" Haqi Merapat ke PSS Sleman Berikut Perjalanan Karirnya
- Gagasan Program Pembagian e-KTP Dukcapil Sesuai Ulang Tahun Direspons Positif oleh Komisi A DPRD Bantul
- Kalurahan Caturharjo Bantul Mampu Kelola Sampah dengan Gerakan 5.000 Jugangan hingga Jadi Peluang Usaha
- RTH di Pusat Kota Wates Masih Favorit Dikunjungi Warga Kulonprogo
Advertisement
Advertisement