Advertisement
Penumpang YIA Diyakini Bakal Melonjak

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO - Pengelola Yogyakarta International Airport (YIA) menyebut pelonggaran syarat terbang akan mendorong peningkatan jumlah penumpang di YIA. Namun berapa persen peningkatannya masih belum dipastikan.
Stakeholder Relation Manager PT Angkasa Pura I, Ike Yutiane Purwanita mengatakan saat ini jumlah penumpang di Bandara YIA masih stabil di angka 10.000-an per hari.
Advertisement
PROMOTED: Dari Garasi Rumahan, Kini Berhasil Perkenalkan Kopi Khas Indonesia di Kancah Internasional
"Semakin mudah persyaratan terbang, pastinya akan berdampak positif pada dunia penerbangan," ungkapnya kepada Harianjogja.com, Kamis (19/05/2022).
Angka 10.000-an penumpang per hari menurutnya belum maksimal. Pasalnya kapasitas bandara mencapai 20 juta per tahun atau sekitar 50.000 per hari. Jumlah penumpang yang masih 10.000-an artinya baru 20% dari kapasitas.
"Dari kapasitas semua ini masih kurang sebenarnya, untuk kapasitas bandara. Tapi dengan adanya pelonggaran tidak ada syarat antigen atau PCR asal sudah vaksin akan berdampak positif," lanjutnya.
BACA JUGA: Bakpia Mendadak Trending, Keberadaan Varian Kukus Diributkan
Meski masih di angka 10.000-an kondisi ini jauh lebih baik dari saat pandemi, di mana penumpang hanya di kisaran 4.000-5.000 saja. Terjadi kenaikan sekitar 50 persen - 60 persen.
Saat ini menurutnya rata-rata okupansi pesawat sudah di atas 80 persen. Dengan terus meningkatnya jumlah penumpang akan mendorong maskapai untuk menambah jumlah penerbangan dan rute.
"Okupasi rata-rata di atas 80 persen," tuturnya.
Pengamat Transportasi Djoko Setijowarno mengatakan pelonggaran syarat naik pesawat akan mendorong peningkatan penerbangan ke luar Jawa.
"Sementarra di Jawa banyak yang beralih menggunakan tol dan kereta api," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Berita Pilihan
Advertisement

7 Suporter Persita Tangerang Jadi Tersangka Perusakan Bus Persis Solo
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Fasyankes Dukung Usia Harapan Hidup Lansia Kota Jogja Meningkat
- 2023, PDAM Tirta Sembada Terapkan Digitalisasi Pelayanan
- Update! Jadwal KRL Jogja Solo Senin 30 Januari 2023
- PDAM Sleman Beri Program Pemasangan Sambungan Rumah untuk Masyarakat Berpenghasilan Rendah
- Polda DIY Lantik Mahasiswa Jadi Duta Antiterorisme
Advertisement
Advertisement