Advertisement
Menhub Terima Gelar HC dari UGM, Ganjar: Beliau Memang Layak

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyampaikan sukacita atas penganugerahan gelar kehormatan Honoris Causa yang diterima Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi di UGM, Senin (23/5/2022).
Tampak sejumlah anggota DPR RI hadir dalam acara tersebut. Antara lain anggota DPR Rachmad Gobel dan Lasarus.
Advertisement
Budi Karya, kata Ganjar, memang layak menerima gelar HC tersebut. Menurut dia, Budi Karya merupakan sosok yang berkomitmen tinggi terhadap profesinya dan sangat berpengalaman.
“Memang layak dapat anugerah ini [Honoris Causa]. Satu yang membahagiakan adalah pada saat setelah dua tahun menahan diri, Alhamdulillah kemarin mudiknya relatif lancar,“ kata Ganjar.
BACA JUGA: Selamat! Budi Karya Sumadi Terima Anugerah Doktor Kehormatan dari UGM
Apalagi momen Mudik Lebaran 2022, yang disebut Ganjar berjalan relatif baik dan lancar. Budi Karya juga melahirkan sejumlah terobosan mudik yang sangat efisien. Salah satunya mudik gratis dengan kapal.
“Merayu rakyat agar yang naik sepeda motor tidak masuk ke jalan raya, maka diangkut semua pakai kapal, itu menurut saya keren,” ujarnya.
Selain terobosan saat Mudik Lebaran 2022, lanjut Ganjar, Budi juga sedang mengerjakan terobosan moda transportasi ramah lingkungan.
“Hari ini yang beliau sedang kembangkan, ada motor baterai itu yang sekarang Pak Budi karya sedang kembangkan. Sistem transportasi yang ramah lingkungan, pakai baterai,” katanya.
Sebagai sesama pengurus Keluarga Alumni Gadjah Mada (Kagama), Ganjar mengaku banyak dibimbing oleh Budi Karya. Meski lebih senior secara angkatan dan usia, Ganjar mengatakan Budi Karya sangat rendah hati.
“Saya senang sebagai teman yang sangat lama apalagi di Kagama kami bareng terus, dedikasinya luar biasa dan beliau sangat low profile untuk mengerjakan kerjaan segede itu tapi masih rendah hati,” ucap Ganjar.
BACA JUGA: Apes! Tempat Resepsi Ini Malah Penuh Lumpur, Warganet: Doa Mantan
Sebagai informasi, Menhub Budi Karya Sumadi menerima anugerah gelar kehormatan Honoris Causa di bidang transportasi oleh UGM. Anugerah tersebut diberikan atas kinerja Budi Karya Sumadi yang sebagai Menhub telah membangun sistem transportasi lebih kuat.
Selain itu, UGM menilai Menhub Budi Karya Sumadi juga telah berhasil menghubungkan daerah-dareah terpencil dengan transportasi yang memadai. Serta mengembangkan moda transportasi yang ramah lingkungan dan sustainable.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

12 Orang Terjaring OTT Politik Uang di PSU Kabupaten Serang, Bawaslu: Kami Dalami
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Lempuyangan hingga Purwosari
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
- Jadwal dan Lokasi Layanan Perpanjangan SIM di Bantul, Sabtu 19 April 2025
- Jadwal KA Bandara Jogja Terbaru, Naik dari Stasiun Tugu Jogja hingga YIA, Sabtu 19 April 2025
Advertisement