Advertisement

Promo November

Menarik! PKK Purbayan Kotagede Bikin Sekolah Lansia

Priyo Suliso
Rabu, 06 Juli 2022 - 08:57 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Menarik! PKK Purbayan Kotagede Bikin Sekolah Lansia Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kelurahan Purbayan, Kemantren Kotagede mendirikan sekolah lansia untuk memberdayakan kelompok lansia di kelurahan tersebut. Program ini dilakukan selama tiga bulan, Juni-Agustus 2022.

Berisi kelompok belajar untuk meningkatkan keterampilan materil dan psikis, sekolah lansia yang diinisiasi PKK Purbayan diikuti oleh 50an lansia. Selain menambah keterampilan, sekolah lansia dimaksudkan untuk jadi ruang interaksi antar lansia.

Advertisement

Ketua PKK Purbayan Indah Purwani Prihatiningsih menjelaskan latar belakang program tersebut berkaitan dengan jumlah lansia di Kelurahan Purbayan yang banyak dan butuh kegiatan bersama. “Kami mewadahi aspirasi mereka dengan bikin sekolah lansia itu,” ujarnya, Selasa (5/7/2022).

Dilaksanakan setiap dua minggu sekali, jelas Indah, sekolah lansia diminati oleh pesertanya. “Para lansia yang mengikuti program ini sangat antusias, karena merasa dilibatkan dalam kegiatan kelurahan,” jelasnya.

Dari menjahit, berkebun, hingga olahraga jadi kegiatan sekolah lansia. “Kami sesuaikan dengan permintaan dan kebutuhan peserta untuk kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan sekolah lansia,” tutur Indah.

Baca juga: Setelah Lansia, Ini Giliran Kelompok Warga di Jogja yang Divaksinasi Boosterv

Sebagai program utama, sekolah lansia adalah cara PKK Purbayan untuk inklusif terhadap semua kelompok masyarakat. “Selama ini kelompok lansia harus diakui sering diabaikan keberadaannya, padahal mereka juga rentan dan perlu diperhatikan,” jelas Indah.

PKK Purbayan yang pernah tercatat sebagai juara satu PKK se-Jogja ini, lanjut Indah, ingin selalu menjadi percontohan yang baik. “Salah satunya lewat sekolah lansia ini,” ujarnya. Pada monitoring dan evaluasi yang dilakukan Penggerak PKK DIY, kata Indah, performa PKK Purbayan cukup bagus.

“Kami sebelumnya diserahi dana hibah dan CSR, program sekolah lansia jadi salah satu yang didanai lewat dana tersebut,” kata Indah. Untuk itu, selain inklusif PKK Purbayan juga selalu transparan dan akuntabel.

Sekretaris Kelurahan Purbayan Hata Tika menyebut PKK di kelurahannya sebagai garda terdepan partisipasi masyarakat. “Termasuk membuat sekolah lansia itu termasuk usaha mereka untuk mengajak partisipasi lansia,” jelasnya, Selasa (5/7/2022).

Dalam kinerjanya, menurut Hata, PKK Purbayan juga terukur. “Misalnya mereka ingin mengajak partisipasi lansia maka langkah terukurnya dengan sekolah lansia, karena ada outputnya nanti bisa jadi kelompok usaha UMKM atau lainnya tergantung lansianya,” ujarnya.

Sehingga Kelurahan Purbayan, jelas Hata, sangat terbantu akan keberadaan kelompok PKK. “Jadi satu elemen yang memiliki potensi untuk pembangunan, jadi memang harus digandeng terus,” tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dugaan Suap ke Sahbirin Noor, KPK Periksa Empat Saksi

News
| Kamis, 21 November 2024, 21:17 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement