Advertisement
Penerima Bansos BBM di Kota Jogja Berkurang 1.000 Orang

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA -Jumlah penerima bantuan sosial (bansos) di Kota Jogja melorot hingga 1.000 orang. Pemerintah tak lama lagi bakal mencairkan duit bansos kompensasi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM).
Kantor Cabang Utama Pos Jogja telah mengeluarkan jadwal untuk penyaluran bantuan sosial (bansos) dampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) untuk wilayah Kota Jogja. Dijadwalkan penyaluran bansos BBM akan dilaksanakan pada 10 September mendatang di kantor pos besar Jogja.
Advertisement
Executive General Manager Kantor Cabang Utama Pos Jogja, Fahdian Hasibuan mengatakan, di sejumlah wilayah penyaluran bansos BBM memang telah dimulai. Misalnya saja di Gunungkidul yang mulai menyalurkan bansos BBM pada Rabu (7/9/2022) di dua titik. Pihaknya memastikan daerah lain akan segera menyusul.
"Daerah lain memang masih belum, rencananya Kota Jogja akan dilaksanakan penyaluran pada Sabtu 10 September besok," kata Fahdian.
Menurutnya, dari data awal sebanyak 23.000 sekian yang bakal menerima bansos BBM di Kota Jogja setelah diverifikasi jumlahnya turun menjadi sekitar 22.000. Hal ini merupakan data yang diperoleh dari Kementerian Sosial baru-baru ini.
"Data terbaru ada 22.000 sekian jumlah penerima bansos BBM Kota Jogja. Nanti penyalurannya akan diselenggarakan secara bertahap," katanya.
BACA JUGA: Tak Cuma Merusak CCTV Rumah Ferdy Sambo, Polisi Agus Nurpatria Juga Bersiasat Halangi Penyidikan
Untuk saat ini pihaknya tengah menyiapkan undangan penerimaan bansos BBM kepada para penerima serta mempersiapkan teknis penyaluran agar berlangsung dengan lancar. Pihaknya berharap agar penyaluran bisa diselesaikan secepat mungkin.
"Target kita bisa tersalurkan secepat mungkin karena ini dibutuhkan juga ya bagi masyarakat terdampak. Semoga berjalan lancar," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

19% Lahan di Jateng Belum Bersertifikat, Pemprov dan Kementerian ATR/BPN Siap Kolaborasi Sertifikasi Tanah Tak Bertuan
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Pemkab Gunungkidul Akan Jaga Bentangan Alam Karst
- KPU Sleman Gunakan Dana Hibah Pemkab Sleman 88,37 Persen
- Jalur Trans Jogja, Kamis 17 April 2025
- Top Ten News Harianjogja.com, Kamis 17 April 2025; Dari 29 Orang Asal Bantul Terkena Pungli Sampai Advokat Senior Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- Alasan Pemkab Bantul Rekomendasikan Seluruh Lurah Jadi Anggota Koperasi Desa Merah Putih
Advertisement