Advertisement
Modal Rp25 Juta, Pasar Murah Digencarkan di Kulonprogo untuk Stabilkan Harga

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO—Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) DIY menggelar pasar murah di Lapangan Kepek Pengasih Kulonprogo pada Rabu (5/4/2023) lalu. Pasar murah yang bertujuan untuk menjaga ketersediaan kebutuhan barang dan meminimalisasi kenaikan harga selama bulan Ramadhan dan menjelang lebaran tersebut menghadirkan sembilan ton sembako dengan item yang berbeda.
Kepala Disperindag DIY, Syam Arjayanti mengatakan bahwa jawatannya menggandeng tujuh distributor sembako dari Jogja. “Sembakonya itu ada berbagai macam seperti telur, bawang merah dan putih, tepung, dan minyak goreng, gula pasir,” kata Syam dihubungi pada Rabu (5/4/2023).
BACA JUGA : Ratusan Warga Sleman Serbu Pasar Murah
Disperindag DIY menggelontorkan Rp25 juta untuk mengadakan pasar murah di Kulonprogo. Subsidi yang diberikan untuk sembako tersebut adalah Rp2.000 per kilogram. Dengan total sembilan ton sembako, maka ada sebanyak Rp18 juta yang digunakan sebagai subsidi. Sisanya sebanyak Rp7 juta digunakan untuk perlengkapan dan peralatan seperti tenda.
“Dengan adanya subsidi itu kan harga sembako jadi lebih murah dibandingkan dengan harga di pasaran. Harganya kan sesuai distributor, jadi ada selisihnya dan lebih murah dari pasar. Minyakita yang biasa dijual Rp14.000 per liter, tadi dijual seharga Rp12.300-12.500 per liter. Telur yang biasanya Rp27-28.000 per kilogram [kg], tadi hanya Rp24.500-25.000 per kg,” katanya.
Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin) Kulonprogo Endang Zulywanti mengatakan tujuh distributor yang terlibat dalam pasar murah tersebut antara lain PT. Gudang Grosir Berdikari, PT. Wilmart, PT. Pangan Surya Makmur, PT. Rajawali Nusindo, BM Jogja, Paguyuban Beras, dan Bulog.
BACA JUGA : Pasar Murah Sleman Bakal Digelar, Sejumlah Bahan
“Pasar murah tadi itu bekerja sama dengan disperindag DIY. Distributornya tadi ada juga dari alfamidi. Dengan pasar murah itu masyarakat bisa membeli sembako dengan harga terjangkau,” kata Endang.
BACA JUGA: Kementerian BUMN Bersama Telkom Bagikan 1000 Paket Sembako Murah di Batulicin
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Antisipasi Gagal Panen, Dinas Pertanian Kulonprogo Siapkan Pompa
- ABG asal Bantul yang Tenggelam di Sungai Progo Ditemukan Meninggal Dunia
- Daftar 23 Kampus Ditutup Paksa, Ada yang Dari Jogja
- Curi Kabel Optik, Warga Magelang dan Sleman Ditangkap
- PHRI: Hospitality Jadi Kunci Pertahankan Wisatawan di DIY
Advertisement
Advertisement