Ini Alasan Ganjar Ajak Makan Siang Pendukung Paslon 02 di Balikpapan
Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL—Calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo angkat bicara terkait dengan viralnya video dirinya makan bersama pendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming di Balikpapan, Selasa (6/2/2024). Ganjar mengaku senang bertemu dengan relawan tersebut.
“Saya datang disambut pendukung Pak Prabowo. Saya ajak salaman di mobil, malah dia lari mendekat. Saya ajak makan, dia mau diajak bercerita,” kata Ganjar saat mengunjungi Pondok Pesantren Al Munawwir, Krapyak, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Selasa (6/2/2024) petang.
Advertisement
Menurut Ganjar, dirinya ingin menunjukkan praktik Pemilu yang baik, aman, ceria, damai bisa ditunjukkan bukan hanya dalam bentuk kata-kata. “Dan, mereka asyik dan menerima. Pilihannya, mau pilih 02, boleh. Kita berbeda boleh. Jadi kita tunjukkan yang baik dan menarik,” imbuh Ganjar.
Ganjar juga mengaku menanyakan kepada pendukung Prabowo, sudah berapa kali mengikuti kampanye. Tapi, pendukung tersebut menyatakan baru kali ini mengikuti kampanye. “Lagi belajar kan dia. Kita tunjukkan bahwa kita bisa berdamai dengan siapapun anak bangsa,” katanya.
Baca Juga
Ganjar Sebut Mestinya Pelanggar Etika Merasa Malu dan Minta Maaf
Kampanye di Turi Sleman, Ganjar Ditodong Nama Anak Pendukung yang Hamil
Jadwal Kampanye Hari Ini, Ganjar ke Kalimantan dan DIY, Mahfud ke Bengkulu
Sebagaiman diketahui, sebelum berkampanye ke Sleman dan mengunjungi Pondok Pesantren Al Munawwir, Krapyak, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Ganjar lebih dahulu berkampanye di Balikpapan, Kalimantan Timur, Selasa (6/2/2024) pagi.
Dalam video yang beredar di media sosial, dua orang laki-laki membentangkan spanduk bergambar pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ganjar kemudian mengajak keduanya makan siang bersama.
Tim Pemenangan Nasional Ganjar-Mahfud, menyatakan video tersebut diambil ketika Ganjar hendak makan siang di Rumah Makan Terumbu Sultra seusai kampanye di BSCC Dome Balikpapan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Kamis 21 November 2024
- Prakiraan Cuaca Hari Ini di Jogja dan Sekitarnya, BMKG: Masih Didera Hujan
- Jelang Pilkada Sleman, Harda-Danang Gelar Silaturahmi dengan Ponpes Wahid Hasyim
- Jadwal dan Lokasi Bus SIM Keliling Kota Jogja Kamis 21 November 2024
- Jalur Trans Jogja ke Sejumlah Mall dan Kampus di Jogja
Advertisement
Advertisement