Advertisement

Promo November

Pilkada Jogja, Ini Dia Nama-Nama yang Sudah Dijaring Partai Politik

Lugas Subarkah
Minggu, 19 Mei 2024 - 20:17 WIB
Arief Junianto
Pilkada Jogja, Ini Dia Nama-Nama yang Sudah Dijaring Partai Politik

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA–Sejumlah partai politik terus mempersiapkan pencalonan untuk Pilkada Kota Jogja.

Saat ini, PKB telah menjaring sebanyak delapan tokoh baik kader internal maupun  eksternal, sedangkan Gerindra masih terus membuka komunikasi dengan tokoh dan partai.

Advertisement

Ketua DPC PKB Kota Jogja, Solehul Hadi, menjelaskan saat ini sudah ada delapan tokoh yang mendaftar di PKB. “Dari hasil pendaftaran ada delapan nama yang mendaftar bakal calon walikota maupun wakil wali kota,” ujarnya, Sabtu (18/5/2024).

Kedelapan tokoh tersebut salah satunya adalah Hanum Salsabiela, anak Amien Rais yang menjabat anggota DPRD DIY 20219-2023 dan juga pengusaha. Kemudian dari kader internal ada Muhammad Yazid Afandi, yang merupakan Ketua PCNU Kota Jogja.

Selanjutnya ada Heroe Poerwadi, mantan Wakil Walikota Jogja; Rico Survival Yubaidi, akademisi dan praktisi hukum; Haryawan Emir Nuswantoro, pengusaha; Amin Purnama, mantan anggota DPRD Sleman; Ariyanto, praktisi pariwisata; Mariana Ulfah, presenter TV.

Sampai hari ini kami masih tahap komunikasi dengan internal PKB Kota Jogja terkait dengan pengerucutan siapa yang pada akhirnya diberi rekomendasi. Sembari kami lakukan komunikasi politik dengan beberapa parpol, dengan harapan bisa membangun koalisi,” katanya.

Untuk relasi dengan partai lain, ia mengakui belum ada kesepakatan yang terkait koalisi. “Saat ini baru pada tahap komunikasi politik. Ini suasana masih sangat cair, suasana politik di Kota Jogja juga hangat,” paparnya.

Terpisah, Ketua DPC Gerindra Kota Jogja, Sinarbiyat Nujanat, menuturkan sampai saat ini Gerindra Jogja masih terus membuka komunikasi baik dengan bakal calon maupun partai. Gerindra tidak membuka pendaftaran melalui pengambilan formulir seperti beberapa partai lainnya, tetapi lebih mengintensifkan lomunikasi baik formal maupun informal.

“Komunikasi yang intensif saya kira jauh lebih mengena, jauh akan bisa mendalami sejauh mana para kandidat bakal calon punya maksud dan tujuan, sejauh mana kesiapannya, kemudian gambaran untuk menjadi calon pemimpin Kota Jogja seperti apa dan sebagainya,” ungkapnya.

Beberapa tokoh yabngtelah berkomunikasi diantaranya Afnan Hadikusumo, Heroe Poerwadi, Singgih Raharjo dan lainnya. “Kemudian beberapa partai Golkar, PAN, PKS, Nasdem, PPP, kita sudah komunikasi,” kata dia.

Hasil komunikasi ini akan dirangkum yang nantinya akan menjadi bahan untuk DPC Gerindra Kota Jogja ke proses selanjutnya yakni penyaringan di tingkat provinsi. “Saat ini masih sangat cair, belum ada yang mengerucut ke pasangan calon,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Polisi Sebut Bandar Judi Online yang Melibatkan Komdigi, Setor Uang lewat Money Changer

News
| Rabu, 06 November 2024, 20:57 WIB

Advertisement

alt

Menikmati Keindahan Teluk Triton Kaimana, Tempat Wisata Unggulan di Papua Barat

Wisata
| Rabu, 30 Oktober 2024, 21:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement