Advertisement

Anak Binaan LPKA Jogja Raih Prestasi Gemilang di Wisuda Akbar

Yosef Leon
Senin, 14 Oktober 2024 - 11:37 WIB
Maya Herawati
Anak Binaan LPKA Jogja Raih Prestasi Gemilang di Wisuda Akbar Suasana Wisuda Akbar binaan dari Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Jogja yang digelar Minggu (14/10 - 2024). Dok. Ist (email)

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA–Sedikitnya delapan anak binaan dari Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Jogja berhasil meraih prestasi gemilang dalam Wisuda Akbar yang digelar Minggu (14/10/2024).

Acara akbar yang dihadiri ribuan santri dari berbagai penjuru ini menjadi panggung bagi anak-anak binaan untuk menunjukkan kemampuan dan semangat belajar mereka.

Advertisement

Delapan anak binaan yang telah mengikuti program pendidikan keagamaan di TPQ Darul Quran Masjid At Taqwa LPKA Kelas II Jogja itu berhasil lulus dan menerima penghargaan. Salah satu di antara mereka, R, 19, bahkan terpilih sebagai perwakilan untuk mengikuti prosesi wisuda secara khusus.

Kepala LPKA Kelas II Jogja Sigit Sudarmono mengungkapkan rasa syukur atas prestasi anak-anak binaannya.

"Partisipasi dalam acara ini merupakan bukti nyata bahwa anak-anak binaan memiliki semangat yang tinggi untuk belajar dan berprestasi. Kami berharap mereka dapat menjadi generasi Qur'ani yang membawa perubahan positif bagi masyarakat," ujar Sigit dalam keterangan tertulis, Senin (14/10/2024).

BACA JUGA: Ini Daftar Besaran Denda 14 Jenis Pelanggaran Operasi Zebra 2024

Kepala Seksi Pembinaan LPKA Kelas II Jogja Aris menambahkan, “Kami berharap kegiatan ini dapat memotivasi anak-anak lain untuk berprestasi dan tidak menyerah pada keadaan. Setiap anak memiliki potensi yang dapat dikembangkan," jelasnya.

Sementara itu, orang tua dari anak-anak binaan turut merasakan kebahagiaan yang mendalam. "Saya sangat bangga dengan anak saya. Prestasi yang diraihnya ini merupakan buah dari kerja keras dan bimbingan dari para pembina di LPKA," ungkap salah seorang orang tua.

Melalui kegiatan wisuda ini, LPKA Kelas II Jogja ingin menunjukkan bahwa anak-anak yang berhadapan dengan hukum pun memiliki kesempatan untuk meraih masa depan yang cerah. Dengan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan anak-anak binaan dapat tumbuh menjadi individu yang mandiri, bertanggung jawab, dan bermanfaat bagi masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

DK PBB Diminta Cegah Serangan Berlanjut Israel Terhadap UNIFIL di Lebanon

News
| Senin, 14 Oktober 2024, 14:07 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Tempat Wisata Paling Populer di Thailand, Cek Daftarnya

Wisata
| Sabtu, 12 Oktober 2024, 13:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement