Advertisement

BPBD Bantul Salurkan 3,840 Juta Liter Air Bersih

Jumali
Rabu, 23 Oktober 2024 - 16:27 WIB
Sunartono
BPBD Bantul Salurkan 3,840 Juta Liter Air Bersih Ilustrasi. - Reuters/Mike Hutchings

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL—Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bantul mengklaim telah menyalurkan 3,840 juta liter air bersih atau 768 tangki ke 13.245 jiwa dari 10 kapanewon di Bumi Projotamansari. Air bersih tersebut disalurkan sejak 29 Juni hingga 21 Oktober 2024.

"Air bersih tersebut kami salurkan ke daerah yang memang mengalami kekeringan," kata Kepala BPBD Bantul Agus Yuli Herwanta, Rabu (23/10/2024).

Advertisement

BACA JUGA : Kekeringan Parah, Polres Kulonprogo Bantu Dropping Air ke Tiga Padukuhan di Kokap

Terkait dengan 10 kapanewon yang mendapatkan dropping air bersih tersebut, Agus Yuli menambahkan ada di Kapanewon Pajangan, Sedayu, Kasihan, Piyungan, Dlingo, Pleret, Imogiri, Bambanglipuro, Pundong dan Pandak. Sedangkan, dropping air terbanyak diberikan kepada warga Kapanewon Dlingo, dengan  1,180 juta liter air. Lalu, 645.000 liter air untuk warga di Kapanewon Pundong, dan 605.000 liter air untuk warga di  kapanewon Pandak.

Disinggung mengenai kendala yang dihadapi, Agus Yuli mengungkapkan, sejauh ini BPBD Bantul baru memiliki dua mobil tangki air. Dimana, hanya satu mobil tangki yang bisa digunakan untuk penyaluran air. Sedangkan satu mobil lainnya untuk menanganai kebakaran.

"Untuk itu kami berharap ada tambahan mobil untuk mengangkut air, agar proses dropping air bisa berjalan optimal," harap Agus Yuli.

Sekretaris Daerah Pemerintah Kabupaten Bantul, Agus Budi Raharja mengungkapkan telah ada rapat koordinasi terkait risiko bencana dan juga perencanaan untuk menanggulanginya. "Nah, salah satunya yang dibahas adalah keterbatasan sarana dan prasaraa. Saat ini kami baru menyelesaikan peta risiko bencana," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Mahfud MD Sebut Yusril Tidak Berhak Mengatakan Tragedi 98 Bukan Pelanggaran HAM Berat

News
| Rabu, 23 Oktober 2024, 18:17 WIB

Advertisement

alt

Menengok Lagi Kisah Ribuan Prajurit Terakota Penjaga Makam Raja di Xian China

Wisata
| Kamis, 17 Oktober 2024, 22:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement