Advertisement

Promo November

Bertemu Pemda DIY, Korban Jual Beli Apartemen Malioboro City Desak Pemerintah Segera Keluarkan SLF

Yosef Leon
Kamis, 14 November 2024 - 13:47 WIB
Ujang Hasanudin
Bertemu Pemda DIY, Korban Jual Beli Apartemen Malioboro City Desak Pemerintah Segera Keluarkan SLF Suasana audiensi Pemda DIY, Pemkab Sleman dan P3SR Malioboro City di Kompleks Kepatihan, Kamis (14/11/2024). - Harian Jogja / Yosef Leon

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA – Pemda DIY memfasilitasi pertemuan antara Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun (P3SR) Apartemen Malioboro City Regency dengan sejumlah instansi di Pemerintah Kabupaten Sleman agar legalitas berupa Surat Laik Fungsi (SLF) segera diterbitkan, Kamis (14/11/2024). 

Koordinator P3SR Malioboro City, Edi Hardiyanto, menegaskan bahwa pihaknya telah memenuhi seluruh persyaratan yang dibutuhkan untuk mendapatkan SLF. "Kami sudah menyerahkan semua dokumen yang diperlukan, baik teknis maupun administrasi. Tinggal 1% lagi yang perlu dilengkapi," ujar Edi.

Advertisement

Kasus ini bermula dari tindakan pengembang yang meminjam dana ke salah satu bank tapi gagal membayar bunga. Akibatnya, bank menyita unit-unit apartemen yang belum selesai izinnya dan mengambil alih seluruh proses perizinan. Saat ini, perbankan tengah mengurus permohonan SLF yang sebelumnya dilakukan oleh pengembang.

Namun, masih terdapat beberapa persyaratan yang belum terpenuhi, seperti perubahan dokumen lingkungan, perbaikan lift, penyediaan listrik, dan pemenuhan jumlah sumur resapan.

BACA JUGA: Korban Skandal Jual Beli Apartemen Malioboro City Desak Pemda DIY Tuntaskan Kasus

Rencananya para korban akan membawa masalah ini ke tingkat pusat. Mereka akan mengirimkan aduan ke posko Lapor Mas Wapres di Jakarta. "Kami sudah berupaya sebaik mungkin sebagai warga negara yang baik, tetapi hak kami terus terabaikan. Kami akan terus berjuang hingga masalah ini selesai," kata Edi.

Sekretaris P3SR Malioboro City, Budijono berharap Gubernur DIY Sri Sultan HB X sebagai wakil pemerintah pusat yang berada di daerah bisa mengakomodir apa yang menjadi tujuan utama para korban mafia kasus Malioboro City. 

"Kami berharap Ngarsa Dalem Sri Sultan HB X membantu para korban atau perwakilan pemilik. Sebab, kota Jogja telah tercoreng bahkan ada dampak negatif bagi iklim investasi akibat ulah pengembang nakal," jelasnya. 

Selain itu, Budijono juga menyampaikan melalui pertemuan rapat koordinasi tindak lanjut ini para korban berharap Pemerintahan Prabowo-Gibran bisa membantu memerangi praktek mafia dalam kasus Malioboro City, yang telah berjalan belasan tahun tanpa kejelasan.

"Kami memohon, dan menyampaikan aspirasi korban, semoga pada Pemerintahan Prabowo Gibran bisa menyelesaikan kasus Malioboro City," pungkasnya.

Menanggapi desakan para korban, Kepala Biro Pengembangan Infrastruktur Wilayah dan Pembiayaan Pembangunan DIY, Yudi Ismono, menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Sleman telah berkomitmen untuk menyelesaikan masalah ini. "Kami sudah bersurat ke Pemkab Sleman dan mereka siap membantu asalkan semua persyaratan terpenuhi," ungkap Yudi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kementerian UMKM Siapkan Juknis Penghapusan Utang Macet

News
| Kamis, 14 November 2024, 23:37 WIB

Advertisement

alt

Berwisata ke Labuan Bajo, Ini Rekomendasinya

Wisata
| Kamis, 14 November 2024, 07:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement