Advertisement

Pertumbuhan Pembudi Daya Ikan di Bantul Masih Terbatas

Stefani Yulindriani Ria S. R
Senin, 03 Februari 2025 - 19:32 WIB
Maya Herawati
Pertumbuhan Pembudi Daya Ikan di Bantul Masih Terbatas Hasil tangkapan ikan. / Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL–Pertumbuhan jumlah pembudi daya ikan di Bantul masih terbatas setiap tahunnya. Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Bantul mencatat masih banyak pembudi daya musiman yang belum melakukan produksi ikan secara rutin.

Kepala Bidang Perikanan Tangkap dan Budi Daya DKP Bantul, Kristanto Kurniawan, menyatakan banyak orang yang tertarik membudidayakan ikan, namun ada pula yang berhenti di tengah jalan karena berbagai alasan.

Advertisement

“Banyak pembudi daya yang bersifat musiman dan tidak berproduksi secara kontinu, salah satunya disebabkan oleh kendala permodalan,” ujarnya, Senin (3/2/2025).

Menurut data DKP Bantul, jumlah pembudi daya ikan di wilayah ini mencapai sekitar 400 orang pada 2024. Mereka tergabung dalam berbagai kelompok pembudi daya ikan. Namun, Kristanto mengakui sulit untuk mendeteksi pembudi daya yang bergerak secara perorangan.

BACA JUGA: Pekan Budaya Tionghoa Yogyakarta Bakal Digelar Lagi di Ketandan, Catat Tanggalnya

DKP Bantul mendorong seluruh pembudi daya ikan untuk bergabung dalam kelompok agar dapat menerima pendampingan dan pembinaan secara lebih intensif. Selama ini, DKP Bantul lebih fokus memberikan pembinaan kepada kelompok pembudi daya dibanding perorangan.

Kristanto menjelaskan satu kelompok pembudi daya ikan dapat terdiri dari 10 hingga 25 orang. Jika para pembudi daya baru telah membentuk kelompok, mereka dapat menghubungi tenaga penyuluh lapangan (PPL) untuk mendapatkan register kelompok pembudi daya ikan. Setelah itu, mereka akan menerima surat keputusan (SK) pengukuhan kelompok pembudi daya ikan yang kemudian diregistrasi di DKP Bantul.

Dengan langkah ini, diharapkan pertumbuhan pembudi daya ikan di Bantul dapat lebih terorganisasi dan berkelanjutan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara Pastikan Anggaran Tahun Ini Tak Dipangkas

News
| Senin, 03 Februari 2025, 22:47 WIB

Advertisement

alt

Hindari Macet dengan Liburan Staycation, Ini Tipsnya

Wisata
| Senin, 27 Januari 2025, 18:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement