Advertisement
Gunakan Danais, Pembangunan Penangkaran Burung di Purwosari Gunungkidul Dilanjutkan Tahun Ini
Ilustrasi satwa liar / Antara
Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Pemkab Gunungkidul serius membangun kandang penangkaran burung di Kalurahan Giritirto, Purwosari. Hingga saat ini sudah digelontorkan anggaran dari dana keistimewaan sebesar Rp9,1 miliar.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Gunungkidul, Hary Sukmono mengatakan, pembangunan aviary atau kandang besar untuk penangkaran burung sudah dimulai sejak 2023. Saat itu, kata dia, sudah ada alokasi anggaran sebesar Rp3 miliar untuk pembebasan lahan seluas 2,4 hektare.
Advertisement
BACA JUGA: Pemkab Gunungkidul Alokasikan Rp2,2 Miliar untuk Biayai Program Kesetaraan Pendidikan
Setahun berikutnya, proses pembebasan lahan masih dilanjutkan. Di 2024, dilakukan pembebasan lahan seluas 1,9 hektare dengan biaya Rp2,1 miliar.
“Tahun lalu juga ada kegiatan pembangunan fisik untuk pagar di aviary dengan anggaran sekitar Rp800 juta. Jadi, kalau ditotal sudah ada alokasi sekitar Rp9,1 miliar untuk pembangunan dari mulai pengadaan tanah hingga konstruksi,” kata Hary, Senin (19/5/2025).
Dia menjelaskan, pembangunan penangkaran burung. Untuk tahun ini dialokasikan anggaran dari dana keistimewaan sekitar Rp3,2 miliar yang dipergunakan pembangunan konstruksi dari penangkaran.
“Sekarang proses masih Lelang di Badan Layanan Pengadaan [BLP] untuk mencari rekanan yang membangun,” kata mantan Sekretaris Dinas Pariwisata ini.
Disinggung mengenai kapan penangkaran burung ini beroperasi, Hary masih belum bisa memastikan. Pasalnya, pengoperasian menunggu hingga sarana prasarana lengkap.
Selain pembangunan fisik kandang dan satwa, juga dibutuhkan unit layanan pengadaan untuk kesehatan hewan. Namun, sambung dia, layanan kesehatan hewan belum bisa dibangun di tahun ini.
“Semua dibiayai oleh dana keistimewaan. Jadi, untuk bisa aktivasi sangat bergantung dari kebijakan Pemerintah DIY. Yang jelas, proses pembangunan penangkaran burung dilakukan secara bertahap,” katanya.
Terpisah, Lurah Giritirto, Purwosari, Hariyono menyambut baik adanya rencana pembangunan kandang aviary di wilayahnya. Meski belum sepenuhnya terbangun, tapi rencana ini memiliki harapan yang besar bagi Masyarakat dalam upaya pembangunan kawasan.
“Kami menyambut baik karena nantinya bisa menjadi motor penggerak roda perekonomiaan Masyarakat. Jadi, kami sangat antusias dengan lokasi penangkaran burung yang digagar oleh pemerintah,” katanya.
Ia berharap proyek ini bisa segera direalisasikan karena nantinya dapat menjadi daya tarik wisata di Kalurahan Giritirto. “Nantinya bisa melengkapi objek wisata di tempat kami yang lebih dulu ada seperti Goa Cerme,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Fakta Unik Kota Mawsynram, Tempat Terbasah di Planet Bumi
Advertisement
Berita Populer
- Bus Sekolah Rakyat Segera Digunakan untuk Keliling Museum di DIY
- 3 Bansos Cair di Gunungkidul November, Ini Daftar Penerimanya
- Satpol PP Bantul Tertibkan 1.961 Spanduk Liar
- Kapasitas Produksi Garam di Pantai Sepanjang Terus Ditingkatkan
- Siasat Bantul Jaga Pembangunan di Tengah Ketidakpastian Anggaran
Advertisement
Advertisement




