Advertisement

Penduduk Gunungkidul Naik 2.000 Jiwa, Perempuan Dominan

David Kurniawan
Minggu, 16 November 2025 - 21:17 WIB
Jumali
Penduduk Gunungkidul Naik 2.000 Jiwa, Perempuan Dominan Ilustrasi perekaman e-KTP - dok - Harian Jogja

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Penduduk Gunungkidul semester I 2025 bertambah menjadi 779.050 jiwa, naik lebih dari 2.000 jiwa dengan dominasi penduduk perempuan.

Kepala Disdukcapil Gunungkidul, Markus Tri Munarja, mengatakan jumlah penduduk setiap waktu sangat dinamis dan bisa berubah kapan saja. Oleh karenanya, pendataan terus dilakukan secara berkala setiap enam bulan sekali.

Advertisement

Dia mencontohkan, pada semester kedua 2024, jumlah penduduk di Kabupaten Gunungkidul sebanyak 776.926 jiwa. Enam bulan berikutnya, populasi penduduk bertambah.

Hal ini terlihat dari data agregat kependudukan semester pertama 2025. Penduduk Gunungkidul berjumlah 779.050 jiwa. “Ya, kalau dilihat datanya, ada penambahan sekitar 2.124 jiwa,” katanya, Minggu (16/11/2025).

Markus menjelaskan, penyusunan data agregat kependudukan yang dilakukan secara berkala merupakan bentuk komitmen Disdukcapil untuk menyediakan data secara akurat dan mutakhir. Data ini diharapkan dapat mendukung pelaksanaan berbagai program strategis pemerintah, seperti perencanaan pembangunan daerah, penyusunan alokasi anggaran, pembangunan demokrasi, serta pelayanan publik berbasis data.

“Keberadaan data ini menjadi sangat penting dalam penyusunan kebijakan maupun rencana pembangunan di berbagai sektor. Kami berharap, data yang dimiliki dapat dimanfaatkan secara optimal oleh instansi pemerintah, lembaga riset, maupun masyarakat,” katanya.

Markus menambahkan, data agregat kependudukan adalah kumpulan data statistik yang berisi informasi angka mengenai jumlah penduduk. Data ini mencakup sejumlah variabel kependudukan, mulai dari jenis kelamin, usia, tingkat pendidikan, agama, status perkawinan, dan pekerjaan.

“Ada juga mengenai masalah kelahiran, kematian, migrasi kependudukan, dan lainnya,” katanya.

Pelaksana Tugas Kepala Bidang Pengelola Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK), Disdukcapil Gunungkidul, Anton Wibowo, mengatakan jumlah penduduk terus berubah dari waktu ke waktu. Hal ini tidak lepas dari adanya proses kematian, kelahiran, hingga penduduk yang melakukan migrasi, baik ke luar atau pindah ke Kabupaten Gunungkidul.

Dia menjelaskan, untuk semester pertama 2025, jumlah penduduk terdiri dari laki-laki sebanyak 385.797 jiwa. Sisanya, sebanyak 393.253 penduduk perempuan.

“Kalau dilihat dari data, memang jumlah penduduk perempuan lebih banyak. Contohnya dari data penduduk di akhir 2024, ada 776.926 jiwa. Terdiri dari laki-laki 384.854 orang dan 392.072 penduduk perempuan,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

AS Tarik Garda Nasional dari Portland dan Chicago

AS Tarik Garda Nasional dari Portland dan Chicago

News
| Minggu, 16 November 2025, 23:37 WIB

Advertisement

Tips Menikmati Solo Traveling Agar Tetap Seru

Tips Menikmati Solo Traveling Agar Tetap Seru

Wisata
| Sabtu, 15 November 2025, 17:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement