Advertisement

Pemkab Sleman Gencarkan Gerakan Nasional Revolusi Mental bagi ASN

Fahmi Ahmad Burhan
Senin, 17 September 2018 - 14:15 WIB
Yudhi Kusdiyanto
Pemkab Sleman Gencarkan Gerakan Nasional Revolusi Mental bagi ASN Kegiatan aksi nyata Gerakan Nasional Revolusi Mental bagi ASN di Pemkab Sleman yang digelar di Aula Kantor Bappeda Sleman, Senin (17/9 - 2018). Harian Jogja/Fahmi Ahmad Burhan

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Pemkab Sleman bersama Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan menggencarkan aksi nyata Gerakan Nasional Revolusi Mental bagi aparatur sipil negara (ASN). Dengan aksi nyata tersebut diharapkan ASN bisa semakin berintegritas, meningkatkan etos kerja dan bergotong royong.

Deputi Bidang Koordinasi Pemberdayaan Masyarakat Desa dan Kawasan, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Sonny Harmadi, mengatakan Gerakan Nasional Revolusi Mental pada ASN salah satu cara yang bisa dilakukan yaitu melalui adanya wadah Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri). “Korpri perlu segera menyusun rencana aksi pembinaan ASN yang dapat membentuk ASN yang berintegritas, beretos kerja dan bergotong-rotong,” ujar Sonny, Senin (17/9/2018). Menurutnya, tujuan dari Gerakan Revolusi Mental di kalangan ASN yaitu agar bisa merubah cara pikir, dan cara kerja ASN.

Advertisement

Wakil Bupati Sleman, Sri Muslimatun, mengatakan kegiatan tersebut penting digelar. Menurutnya, acara tersebut berbasis pemberdayaan masyarakat di Kabupaten Sleman. “Dengan adanya Gerakan Nasional Revolusi Mental ini diharap mampu menghasilkan para abdi negara yang berintegritas, beretos kerja, dan bergotong-royong,” ujar Sri Muslimatun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

22 Orang Tewas dalam Musibah Banjir Thailand

22 Orang Tewas dalam Musibah Banjir Thailand

News
| Kamis, 09 Oktober 2025, 04:47 WIB

Advertisement

Jembatan Kaca Tinjomoyo Resmi Dibuka, Ini Harga Tiketnya

Jembatan Kaca Tinjomoyo Resmi Dibuka, Ini Harga Tiketnya

Wisata
| Minggu, 05 Oktober 2025, 20:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement