Advertisement

PERAMPOKAN SLEMAN : Maling Sikat Habis Uang, Alat Elektronik hingga Burung Podang

Sunartono
Rabu, 28 Januari 2015 - 11:44 WIB
Mediani Dyah Natalia
PERAMPOKAN SLEMAN : Maling Sikat Habis Uang, Alat Elektronik hingga Burung Podang Ilustrasi perampokan (Dok - JIBI)

Advertisement

Perampokan Sleman, maling di Sonosari benar-benar memanfaatkan dan mengambil setiap benda berharga di rumah korban.

Harianjogja.com, SLEMAN - Sebuah rumah di Dusun Sonosari, RT 07 RW 14, Tegaltirto, Berbah, Sleman dibobol maling pada Selasa (27/1/2015) siang. Pemilik rumah mengalami kerugian sedikitnya Rp40 Juta.

Advertisement

Rumah tersebut adalah milik Purnomo Indarto, 40. Ia harus merugi hingga puluhan juta rupiah. Informasi Harianjogja.com, peristiwa pencurian terjadi saat rumah dalam keadaan kosong ditinggal penghuninya. Korban bersama istrinya berangkat kerja sekitar pukul 08.00 WIB, Selasa (27/1/2015) kemarin. Sebelum meninggalkan rumah, korban sempat mengunci rapat pintu rumahnya. Kendati demikian sekitar pukul 12.30 WIB korban pulang ke rumah dan mendapat rumah dalam keadaan acak-acakan. Pelaku masuk dengan cara membobol salahsatu celah masuk di rumah tersebut.

Pelaku diduga beraksi antara pukul 09.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB. Seorang tetangga bernama Wagimin yang berprofesi sebagai petani sempat mencurigai adanya orang yang keluar dari rumah korban. Hal itu tidak berselang lama, kemudian korban tiba di rumah.

Sejumlah barang berharga yang diangkut tamu tak diundang itu antara lain uang tunai Rp37 Juta yang disimpan di dalam almari. Serta Play Station dan Ponsel Samsung masing-masing satu unit pun dibawa. Tak hanya itu, pelaku nekat membawa dua buku rekening bank milik korban. Seekor burung Podang piaraan korban juga tak luput dari barang bawaan pelaku.

Kapolsek Berbah Kompol Gunawan saat dimintai konfirmasi mengatakan korban telah melaporkan kasus itu ke Mapolsek. Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) sudah dilakukan. Saat ini pihaknya masih meminta keterangan sejumlah saksi serta mengumpulkan bahan dan keterangan dari dari sekitar TKP.

"Masih dalam penyelidikan. Kami melakukan penelusuran untuk menambah keterangan atau petunjuk dari TKP," ungkapnya melalui sambungan telepon, Selasa
(27/1/2015).

Sebelumnya, kediaman Ketua Pengadilan Negeri Sleman Dedeh Suryanti yang terletak di perumahan elit Paradise, blok M-10, Jatirejo RT 08 RW 22, Sendangadi, Mlati, Sleman dibobol maling pada Kamis (22/1/2015) pekan lalu. Pelaku menggasak sejumlah barang berharga di rumah korban. Bahkan pelaku sempat membawa sejumlah
tas milik korban ke rumah kosong di depan TKP. Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan kasus tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Seorang Polisi Berkendara dalam Kondisi Mabuk hingga Tabrak Pagar, Kompolnas: Memalukan!

News
| Sabtu, 20 April 2024, 00:37 WIB

Advertisement

alt

Pengunjung Kopi Klotok Membeludak Saat Libur Lebaran, Antrean Mengular sampai 20 Meter

Wisata
| Minggu, 14 April 2024, 18:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement