Advertisement
WISATA GUNUNGKIDUL : Usai Kecelakaan, Operasional Pindul Tutup Dua Hari

Advertisement
Wisata Gunungkidul di Gua Pindul ditutup dua hari
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL - Obyek Wisata Gua Pindul, Desa Bejiharjo, Karangmojo ditutup selama dua hari, mulai Selasa (11/10/2016) hingga Rabu (12/10/2016)
Advertisement
Penutupan dilakukan sebagai bentuk belasungkawa atas tewasnya Giyo, mengantarkan wisatawan untuk menyusuri gua tersebut.
Pantauan yang dilakukan Harianjogja.com, Selasa, suasana di sekitar obyek wisata Gua Pindul terlihat sepi. Tak ada aktivitas berarti, karena pemandu atau pun pengelola di beberapa operator tidak ada yang menerima tamu dan hanya sebatas duduk-duduk santai atau sekadar melakukan obrolan ringan.
Hal yang sama juga terlihat di area pintu masuk Gua Pindul, tak ada seorang pun yang ada di kawasan tersebut. Di hari biasa, area itu sudah banyak lalu lalang wisatawan atau pun pemandu yang ingin menyusuri gua sepanjang 300 meter itu.
Salah seorang pedagang makanan di sekitar Gua Pindul, Wati membenarkan adanya penutupan penerimaan tamu sejak kemarin. Hal itu dilakukan sebagai bentuk solidaritas atas meninggalnya Giyo, seorang pemandu senior yang ditemukan tewas tenggelam di area sumber Banyumoto yang ada di mulut keluar Gua Pindul, Senin (10/10/2016) siang.
“Kalau sampai kapan penutupannya saya tidak tahu. Yang jelas, hari ini tidak ada satu pun operator yang melayani pengunjung untuk susur Gua Pindul,” katanya, kemarin.
Hal senada diungkapkan oleh Joko, salah seorang marketing di Tunas Wisata. Menurut dia, pasca ditemukannya jasad Giyo, seluruh operator bersepekat untuk melakukan masa berkabung dengan melakukan penutupan jasa pelayanan wisata selama dua hari.
“Penutupan itu berlangsung mulai hari ini hingga besok,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Klarifikasi GoTo Terkait Mantan Petingginya Terseret Dugaan Korupsi Chromebook
Advertisement

Berwisata di Tengah Bediding Saat Udara Dingin, Ini Tips Agar Tetap Sehat
Advertisement
Berita Populer
- Siap-Siap! PLN Lakukan Pemadaman Listrik di Bantul dan Wates Kulonprogo Hari Ini (15/7/2025)
- Pagi Ini (15/7/2025) Cuaca di Jogja dan Sekitarnya Cerah Berawan
- Jadwal, Tarif, dan Titik Penjemputan Shuttle Jogja ke Parangtritis Bantul PP
- Disdikpora Jogja Ingatkan Soal Saksi Sekolah yang Jual Seragam ke Siswa
- Kemantren Wirobrajan Gelar Lomba Daur Ulang Sampah, Hasilnya Jadi Baju hinga Kain Perca
Advertisement
Advertisement