Advertisement
KAMPUS JOGJA : Ragam Prestasi Mewarnai Sewindu Unriyo

Advertisement
Kampus Jogja Unriyo merayakan dies natalis
Harianjogja.com, JOGJA - Universitas Respati Yogyakarta (Unriyo) genap berusia delapan tahun. Puncak peringatan dies natalis sewindu Unriyo berlangsung di Kampus II Tajem, Kamis (22/12/2016). Ragam prestasi yang ditunjukkan civitas akademika kampus turut melengkapi delapan tahun eksistensi kampus tersebut di dunia pendidikan.
Advertisement
Rektor Unriyo Prof. Santoso dalam sambutannya menyampaikan beragam prestasi serta proyeksi perjalanan kampusnya ke depan.
"Beberapa program studi telah melakukan re-akreditasi dan alhamdulillah semua program studi saat ini sudah terakreditasi B. Dalam tahun ini telah dipersiapkan untuk akreditasi institusi dan awal 2017 nanti telah siap dikirimkan," ujarnya dalam laporan tahunan yang dibacakan di puncak acara itu.
Selain itu, lanjut dia, ada kabar menggembirakan yang juga turut mewarnai sewindu berdiriya Unriyo. Saat ini telah dikeluarkan izin program studi baru, yaitu D3 Fisioterapi. Pada 2017 nanti Unriyo sudah mulai menerima mahasiswa baru untuk program studi tersebut.
"Unriyo juga masih dalam proses pendirian S2 Kesehatan Masyarakat dan saat ini sudah mendapatkan persetujuan dari Kopertis Wilayah V Yogyakarta," papar Santoso.
Dari tingkat kelulusan, menurut Rektor, hasilnya sangat memuaskan. Tingkaty uji kompetensi nasional bidang kebidanan yang ditorehkan mahasiswa Unriyo mencapai 98%. Pada uji kompetensi keperawatan tahun ini mahasiswa Unriyo juga berhasil menorehkan prestasi terbaik nomor dua secara nasional. Demikian halnya yang ditorehkan mahasiswa program S1 Kesehatan Masyarakat.
"Prestasi nasional yang dicetak mahasiswa juga sangayt membanggakan. Tim S1 Kesehatan Masyarakat berhasil meraih juara dalam IAKMI Award dalam kategori penelitian dan gagsan ilmiah.
Adapun dalam dies natalis ini Unriyo mengambil tema Bersinergi Meningkatkan Mutu dan Prestasi. Selain itu, Rektor juga mengaskan komitmennya untuk semakin membangun semangat kebhinekaan di kampusnya. Hal itu harus dilakukan mengingat mahasiswa di Unriyo berasal dari seluruh provinsi di Indonesia.
Sementara beragam rangkaian acara mewarnai peringatan dies natalis ini. Acara-acara wujud kemeriahan sewindu Unriyo di antaranya lomba olahraga antar karyawan, gathering, pelayanan kesehatan, jalan sehat, pengajian dan lomba tumpeng serta ditutup malam pentas seni
Selain kemeriahan kegiatan, pihak kampus juga memberikan penghargaan khusus kepada tiga pegawai yang dinilai memiliki dedikasi dan integritas tinggi. Adapun penghargaan dengan kriteria karyawan berprestasi dan terlama diraih dosen Fakultas Sains dan Teknologi atas nama Hamzah. Kedua, dosen terbaik diraih Sri Hasta Mulyadi juga dari Fakultas Sains dan Teknologi. Ketiga dari kategori karyawan terbaik dicapai oleh Muhammad Idris yang selama ini menjabat sebagaiĀ Kepala Bagian Umum Universitas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

KMP Tunu Pratama Jaya Tenggelam di Selat Bali: 4 Penumpang DItemukan Meninggal Dunia, 38 Orang Hilang
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Pelatih PSIM Jogja Van Gastel Soroti Perbedaan Sepak Bola Indonesia dan Belanda, Singgung Pembinaan Usia Dini
- Masih Ada Sekolah Negeri Kekurangan Siswa di Kota Jogja, Hasto Wardoyo Upayakan Peningkatan Kualitas
- Tol Jogja-Solo Ruas Klaten-Prambanan Resmi Dibuka, Jasamarga Pastikan Telah Mengantongi Sertifikat Laik Operasi
- Lowongan Kerja PMI DIY: Ini Formasi dan Syarat Pendaftarannya
- Kemarau Basah Bikin Jasa Pengiriman Air di Gunungkidul Sepi Orderan
Advertisement
Advertisement