Advertisement
Terima Keluhan dari Warga, Polres Gunungkidul Gencarkan Operasi Balap Liar
Advertisement
Polres Gunungkidul gencarkan operasi balapan liar di sejumlah wilayah Gunungkidul
Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL--Polres Gunungkidul gencarkan operasi balapan liar di sejumlah wilayah Gunungkidul. Operasi tersebut dilakukan berdasarkan laporan sejumlah warga.
Kapolres Gunungkidul, AKBP Ahmad Fuady, mengatakan akhir-akhir ini masyarakat sering melaporkan balapan liar yang cukup meresahkan masyarakat.
Sebelumnya beberapa hari yang lalu juga diamankan sejumlah pemuda yang mengikuti balapan liar dan diberi pembinaan oleh pihak kepolisian agar tidak mengulangi balap liar itu.
Dia juga mengimbau kepada para orangtua untuk memperhatikan anaknya. "Orangtua diharapkan selalu memantau anak-anaknya, terlebih juga jika pergi di malam hari, pergi kemana, dengan siapa. Untuk menghindari hal-hal negatif," ujarnya.
Selain itu anak-anak jika sudah mengubah-ubah bagian motornya, menurutnya juga perlu diperhatikan. Untuk apa perubahan di motornya itu. Saat ini sendiri pihak kepolisian masih sering kucing-kucingan untuk menertibkan balap liar itu.
Kepala Desa Wareng, Wonosari yang dulu daerahnya sering digunakan untuk balapan liar, Bambang Sukoco mengatakan saat ini sudah sangat berkurang pemuda yang ikut balapan, kalaupun ada justru masyarakat luar desa.
Dia mengatakan melakukan pendekatan anak-anak zaman sekarang memang berbeda, dia mengatakan untuk mengalihkan hal negatif tersebut, dia mengatakan coba menggiring para pemuda maupun anak di sana untuk mengikuti Sekolah Sepak Bola (SSB).
"Dulu disekitaran Dusun Wareng 3 dan Wareng 4 tapi sekarang sudah sangat jarang. Saya mencoba mengalihkan ke hal positif dengan mendukung anak-anak bergabung dengan SSB, ya saya bantu cari sponsor juga agar lebih maju," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Danantara Bidik Industri Media dan Hiburan untuk Tambah Penerimaan Negara
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Bantul Targetkan Bangun 120 Kilometer Jalan Desa Setiap Tahun
- Gunungkidul Raup Rp214 Juta dalam 2 Hari Kunjungan Wisatawan, Destinasi Pantai Tetap Jadi Favorit
- Catat! Ini Jalur Trans Jogja, Melewati Tempat Wisata, Rumah Sakit dan Kampus
- Di Kulonprogo, Ditemukan Banyak Calon Penerima BSU Rekeningnya Tidak Aktif
- Top Ten News Harianjogja.com Senin 30 Juni 2025: Kunjungan Wisatawan, Impor Sapi hingga Muhammadiyah Bencana Buka Bank Syariah
Advertisement
Advertisement