Advertisement
Pemerintah Gunakan Peta Tiga Dimensi Pertama di Indonesia untuk Mengebut Proyek Bandara

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA- New Yogyakarta International Airport (NYIA) akan beroperasi secara terbatas pada April 2019. Untuk mempercepat pembangunan bandara baru, Pemerintah akan membuat peta tiga dimensi dengan skala 1:500.
Peta dengan skala tersebut merupakan yang pertama di Indonesia. Kepala Badan Informasi Geospasial (BIG) Hasanuddin Zainal Abidin mengatakan, dengan adanya peta tiga dimensi berskala 1:500, maka perencanan pembangunan akan lebih baik.
Advertisement
Peta ditargetkan rampung sebelum Agustus 2018, sehingga pembangunan NYIA bisa dipercepat.
“Kan bandara [NYIA] harus selesai Maret [2019].Pembangunan konstruksi kan perlu peta, jadinya petanya harus dibuat lebih cepat [dari proses konstruksi],” kata Hasanuddin di Kompleks Kepatihan seusai penandatangan nota kesepamahan dengan Pemerintah Daerah (Pemda DIY), Jumat (27/4/2018).
Kepala Dinas Pertanahan dan Tata Ruang DIY Krido Suprayitno mengungkapkan, Nota kesepamahan akan ditindaklanjuti dengan perjanjian kerja sama (PKS). Sebelum menuju PKS, dibuatlah pilot project. Peta tiga dimensi dengan resolusi tinggi untuk kawasan NYIA dan Keraton adalah pilot project yang dimaksud.
“Pembuatan peta ini memang untuk mendukung proyek strategis nasional [NYIA]. Ini yang pertama di Indonesia. DIY dipilih karena dianggap sudah siap menerapkan kebijakan satu peta,” terangnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kemensos: Anak Jalanan Jadi Target Utama Ikuti Sekolah Rakyat
Advertisement

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik
Advertisement
Berita Populer
- Tagihan Listrik Penerangan Kampung Membengkak hingga Ratusan Juta, Dishub Bantul Lakukan Penertiban
- Mas-mas Pelayaran Sempat Sembunyi di Mapolsek Godean Saat Digeruduk Driver Ojol
- KPU Bantul Jamin Akurasi Hasil Pemutakhiran Data Pemilih
- Kasus Mas-mas Pelayaran Godean Sleman: Massa Geram dan Merusak Mobil Polisi, Penyidik Kantongi Sejumlah Nama
- Mas-mas Pelayaran Terduga Pelaku Penganiayaan Rekan Driver Ojol Sudah Diperiksa Polisi, Ini Hasilnya
Advertisement
Advertisement