Advertisement
Dorong Pengembangan UMKM, Pemkab Raih Dharmakrida Baraya Adikarta Anugraha

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO—Pemkab Kulonprogo meraih penghargaan Dharmakrida Baraya Adikarta Anugraha. Penghargaan tertinggi untuk pihak yang mengembangkan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Indonesia itu diserahkan di Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta.
Rektor UNS, Ravik Karsidi, mengungkapkan maksud dan tujuan diberikannya penghargaan tersebut dalam rangka ikut memajukan UMKM di Indonesia. "Karena UMKM merupakan ekonomi terbesar dan terkuat di Indonesia," kata dia dalam keterangan tertulis, Selasa (16/10/2018).
Advertisement
Selain memberikan penghargaan untuk pemerhati yang ikut mengembangkan UMKM, baik perorangan maupun institusi, diperlukan pula adanya kerja sama yang sinergis agar bermanfaat bagi UMKM di Indonesia.
Penghargaan Dharmakrida Baraya Adikarta Anugraha diterima oleh Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kulonprogo, Sri Harmintarti. Menurut Sri lebih dari 80% perekonomian Indonesia dari UMKM. Maka agar UMKM bisa menjadi penyangga perekonomian bangsa, perlu sinergitas bersama dari semua pihak sehingga UMKM mampu meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan bagi pelaku dan keluarganya, serta masyarakat pada umumnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kasus Kecelakaan Beruntun Tewaskan Pelajar SMAN 2 Bandung, Pengemudi Mobil Jadi Tersangka
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Polda DIY Naikkan Status Kasus Dugaan Mafia Tanah yang Menimpa Mbah Tupon ke Tahap Penyidikan
- Kegiatan Padat Karya di Gunungkidul Turun Drastis Tahun Ini, Begini Penjelasan Pemkab
- Di Pasar Beringharjo Kini Ada Layanan KB Pemasangan Kontrasepsi Gratis, Cek Jadwalnya
- Hasil Investigasi Kebocoran Soal ASPD, Guru SMPN 10 Jogja Tidak Terbukti Membocorkan Soal
- Jogja Food & Beverage Expo, Ajang Pebisnis Makanan Minuman Suguhkan Tren dan Inovasi
Advertisement