Advertisement

Program Dayatif BNNK Jogja Disambut Baik

Arief Junianto
Kamis, 21 Maret 2019 - 22:07 WIB
Budi Cahyana
Program Dayatif BNNK Jogja Disambut Baik Para peserta diskusi yang terdiri dari perwakilan dari BNNK Jogja dan pelaku usaha berfoto bersama seusai acara di Hotel Grand Rosela, Jogja, Rabu (20/3). - Harian Jogja/Istimewa/BNNK Jogja

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Guna mencari solusi konkret dalam membantu para mantan pencandu narkoba dan masyarakat usia produktif yang berada di wilayah rawan narkoba Badan Nasional Narkotika Kota (BNNK) Jogja menggelar diskusi dengan sejumlah stakeholder di Hotel Grand Rosela, Jogja, Rabu (20/3/2019).

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program utama BNNK Jogja, yakni Program Pemberdayaan Alternatif (Dayatif). Kegiatan ini adalah kelanjutan dari kegiatan sebelumnya yg dilaksanakan pd tgl 11-13 Maret 2019

Advertisement

Kepala Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNK Jogja Susilo yang hadir mewakili Kepala BNNK Jogja AKBP Khamdani mengatakan tujuan dari kegiatan tersebut di antaranya adalah merangkul pengusaha bidang perhotelan, restoran, dan kafe untuk dapat mempekerjakan para peserta pelatihan barista yang merupakan mantan pencandu dan warga usia produktif yang ada di wilayah rawan narkoba. Dengan begitu diharapkan mampu menumbuhkan kepercayaan diri pada diri mereka.

“Kalau kepercayaan diri sudah tumbuh, kami harap mereka lebih produktif sehingga bisa lepas dari pengaruh penyalahgunaan narkoba,” kata dia melalui rilis yang diterima Harian Jogja, Kamis (21/3/2019).

Selain itu, kata dia, dinas atau instansi terkait dapat melakukan pembinan lanjutan secara lebih komprehensif terhadap para mantan pencandu dan warga usia produktif yang ada di wilayah rawan narkoba.

Di akhir acara para pelaku usaha menyatakan menyambut positif Program Dayatif dari BNNK Jogja ini dan siap merekrut para peserta pelatihan menjadi karyawannya. Demikian pula Dinas Koperasi dan UKM Kota Jogja dan provinsi berkomintmen melakukan pembinaan secara lebih komprehensif dan berkelanjutan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

BKKBN-TNI AD Kolaborasi Membangun Sumber Air Bersih Guna Turunkan Stunting

News
| Kamis, 25 April 2024, 18:27 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement