Advertisement

Pemkot Gelar Vaksin Rabies Gratis

Rofik Syarif G.P
Rabu, 18 September 2019 - 19:57 WIB
Arief Junianto
Pemkot Gelar Vaksin Rabies Gratis Petugas memberikan vaksin rabies kepada salah satu anjing di Poliklinik Hewan Kota Jogja, Rabu (18/9/2019). - Rofik Syarif G.P

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Dinas Pertanian dan Pangan Kota Jogja bersama Animal Friends Jogja (AFJ) memberikan vaksin rabies secara cuma-cuma di Poliklinik Hewan Kota Jogja, Rabu (18/9/2019). Pemberian vaksin itu dilakukan untuk meminimalkan jumlah satwa yang terinfeksi rabies.

Beberapa satwa yang menjadi sasaran program tersebut di antaranya adalah anjing, kucing dan kera. “Kalau dari kami, target utama kami sebenarnya adalah kucing dan anjing. Setidaknya kami harap program ini memantik kepedulian masyarakat pemilik satwa terhadap ancaman rabies pada satwa mereka,” ucap Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kota Jogja Sugeng Darmanto , Rabu.

Advertisement

Selama pelayanan tersebut, imbuh dia, petugas tak hanya pemberian vaksin, namun juga ada sosialisasi dan pendampingan terhadap berbagai hal meliputi kesehatan hewan dan sterilisasi yang akan diberikan oleh Animal Friends Jogja (AFJ) dan dokter hewan dari Dinas Pertanian dan Pangan. “Masyarakat di Jogja juga paham bahwa hewan itu membutuhkan kesejahteraan dan kesehatan yang juga,” ucap dia.

Pemberian vaksin secara gratis itu dilaksanakan dua kali yaitu pada Rabu dan pada 25 September mendatang. Untuk hari ini, kata dia, vaksin yang diberikan berjumlah 90 vaksin. “Kalau 90 vaksin rabies ini kurang, akan diambilkan dari stok vaksin kami,” ucap dia.

Pendiri Animal Friends Jogja (AFJ) Rejeki Marsudiani berharap masyarakat lebih peduli lagi terhadap kesehatan hewan peliharaannya. Jika kesehatan satwa terjaga, praktis hal itu juga akan berdampak pada kehidupan manusia. “Kami berharap, sayangi satwa, salah satunya adalah dengan peduli terhadap kesehatan mereka,” ucap dia.

Salah satu pemilik satwa, Zahra menyambut baik adanya vaksin rabies gratis yang digelar oleh Pemkot itu. Melalui vaksin itu, dia bisa memastikan kondisi satwanya tetap prima. “Saya berharap tidak hanya rabies yang diprogramkan oleh pemerintah, namun juga vaksin-vaksin lainnya,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Patahan Pemicu Gempa Membentang dari Jawa Tengah hingga Jawa Timur, BRIN: Di Dekat Kota-Kota Besar

News
| Kamis, 28 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement