Advertisement
TMMD Dirampungkan di Tengah Pandemi

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Di tengah pandemi Covid-19, TNI beserta masyarakat mampu menyelesaikan sasaran program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung tahap I tahun ini.
Dandim 0732/Sleman, Letkol Inf Diantoro mengatakan sasaran TMMD Sengkuyung tahap I yang telah diselesaikan meliputi beragai pembangunan. Mulai pembukaan jalan tani sepanjang 250 meter dengan lebar lima meter; serta pembuatan talut jalan sepanjang 250 meter, tinggi 1,5 meter dan lebar atas 0,40 sentimeter.
Advertisement
"Kami juga merehab gedung TPA Al Ikhlas berukuran 7 x 15 meter berikut pengecatan masjid dan musala. Selain pengerjaan fisik ada juga yang nonfisik untuk beberapa kegiatan warga," katanya seusai penyerahan sasaran proyek TMMD Sengkuyung tahap I di Kecamatan Cangkringan, Selasa (14/4)..
Lantaran pelaksanaan TMMD tahun ini digelar di tengah pandemi Covid-19, pihaknya tetap mengedepankan upaya pencegahan penyebaran Covid-19. "Misalnya kebutuhan masyarakat mengenai pola hidup bersih dan berbagai kegiatan yang dapat bermanfaat baik jangka pendek maupun jangka panjang," katanya.
Bupati Sleman Sri Purnomo mengatakan poryek sasaran TMMD tahap I yang digelar di Cangkringan tersebut berhasil diselesaikan dengan baik. Padahal proses penyelesaian proyek tersebut terjadi di tengah pandemi Covid-19. "Saya mengapresiasi, meskipun di tengah mewabahnya Covid-19 TNI beserta masyarakat mampu menyelesaikan sasaran proyek TMMD Sengkuyung tahap I yang telah ditetapkan," katanya.
Menurut Sri, pelaksanaan TMMD Sengkuyung di Sleman selama ini mampu menggerakkan pembangunan infrastruktur maupun kegiatan nonfisik lainnya di desa. Kondisi tersebut sangat membantu roda perekonomian masyarakat. Apalagi saat ini roda perekonomian masyarakat agak terganggu dengan adanya pandemi Covid-19.
"Untuk memulihkan kondisi perekonomian dan kondisi sosial terdampak Covid-19 tentu membutuhkan waktu dan dukungan dari semua pihak. Pemulihan kondisi sosial dan ekonomi masyarakat tersebut akan jadi prioritas pembangunan dan dukungan TNI sangatlah kami butuhkan," katanya.
Sri kembali mengingatkan masyarakat untuk menjalankan protokol penanggulangan virus Covid-19 agar pandemi ini segera berakhir. Sri meminta agar warga sementara waktu untuk tinggal di rumah masing-masing dan harus menjaga jarak antara satu dengan lainnya. "Ini penting untuk memutus rantai penularan Covid-19," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Lagi, Dokter Diduga Lecehkan Pasien Rumah Sakit Swasta di Malang
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Empat Bangunan SMP yang Rusak di Bantul Bakal Diperbaiki Tahun Ini
- Kecelakaan Mobil dan Motor di JJLS Bantul, Satu Orang Meninggal Dunia
- Perayaan Paskah 2025, Ribuan Polisi di Kota Jogja Jaga Ketat 59 Tempat Ibadah
- Sepanjang Triwulan Pertama 2025 Ada 65 Kasus Kekerasan Anak dan Perempuan di Bantul
- Tebing Breksi Hanya Andalkan Live Music Untuk Tingkatkan Angka Kunjungan Wisatawan
Advertisement