Advertisement
Edarkan Sabu, Warga Kota Jogja Ditangkap

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL - Jajaran Satuan Reserse Narkoba (Resnarkoba) Polres Bantul meringkus AN, 36, seorang pengedar narkoba jenis sabu-sabu, Sabtu (20/2/2021).
Warga Purwokinanti, Pakualaman, Kota Jogja ini ditangkap bersama dengan satu paket sabu-sabu 0,52 gram, selinting ganja 0,38 gram dan 3 tablet alprazolam.
Advertisement
Kasat Resnarkoba Polres Bantul AKP Archye Nevada, mengatakan tersangka kesehariannya bekerja serabutan. Meski berdasarkan e-KTP, tersangka merupakan warga Kota Jogja, tetapi, kesehariannya tinggal di sebuah indekos di Jaranan, Banguntapan, Banguntapan.
Archye menyebut, awalnya petugas mendapatkan informasi dari warga, terkait indikasi penggunaan salah satu indekos di Banguntapan sebagai lokasi transaksi narkoba.
Berdasarkan informasi itu, petugas bergerak melakukan penyelidikan dan menangkap dua orang laki-laki, DL dan IF yang dicurigai terlibat dalam peredaran narkoba.
Dari pemeriksaan, DL yang menggunakan narkoba jenis sabu-sabu terakhir, Kamis (19/1/2021) mendapatkan barang berbahaya dari AN. Sedangkan peran IF, sampai kini petugas masih mendalami.
“Saat kami mintai keterangan, AN mengaku masih menyimpan narkoba berupa paket sabu-sabu 0,52 gram dan lintingan ganja 0,38 gram serta 3 tablet alprazolam di kamar indekosnya,” terang Archye.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Presiden Prabowo dan Pangeran MBS Serukan Global Lakukan Aksi Nyata untuk Perdamaian Dunia
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Kemarau Basah Bikin Jasa Pengiriman Air di Gunungkidul Sepi Orderan
- Tol Jogja-Solo Ruas Klaten-Prambanan Masih Gratis, PT JMJ Tunggu Keputusan Menteri PU Soal Tarif
- Mbah Tupon Jadi Turut Tergugat, Kuasa Hukum Penggugat Ingin Duduk Bersama Selesaikan Perbuatan Melawan Hukum
- Kasus Sengatan Ubur-ubur di Pantai Selatan Bantul Terus Bertambah, Korban Paling Banyak Anak-anak
- Kepala Sekolah Rakyat DIY dari Bantul dan Kulonprogo, Formasi Guru Menyusul
Advertisement
Advertisement