Advertisement
Petugas Pos Penyekatan di Bantul Periksa 1.500 Kendaraan

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL-Sebanyak 1.500 kendaraan diperiksa tim Dishub dan Polres Bantul di posko-posko penyekatan yang ada di Bumi Projotamansari itu.
Advertisement
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Bantul, Aris Suharyanta, menerangkan Posko Sedayu paling banyak memeriksa kendaraan yang diindikasikan pemudik.
"Di Posko Sedayu sebanyak 955 mobil diperiksa dari 6-13 Mei. Tercatat sudah ada 31 mobil yang diputar balik karena tidak memenuhi persyaratan yang ada," katanya, Sabtu (15/5/2021).
Aris Suharyanta menambahkan Posko Srandakan dan Posko Piyungan memeriksa jumlah kendaaran dengan jumlah yang tak jauh beda. Disebutkan Aris, 293 mobil dan 35 motor diperiksa di posko tersebut. "Kalau di Posko Srandakan yang putar balik ada 17 mobil dan 5 motor," ujarnya.
Sementara di Posko Piyungan, Aris menyebutkan ada 300 mobil dan 20 motor yang diperiksa. Sebanyak 20 mobil dan 10 motor di antaranya diminta putar balik. Kendati sudah menghentikan lebih dari 1.500 kendaraan, Aris belum menemukan pemudik dengan modus menumpang mobil boks maupun truk. "Ini baru laporan sementara. Laporan selengkapnya akan kami sampaikan setelah selesai penyekatan pada 17 Mei 2021," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Capaian Nyata BPJS Kesehatan, Bukti Pemerataan Layanan JKN Hingga ke Pedalaman
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Subhan Nawawi Ingatkan Jangan Ada Perpeloncoan Saat MPLS
- Jadwal DAMRI Jogja ke Semarang, Senin 14 Juli 2025
- Jadwal Bus Sinar Jaya (Malioboro-Pantai Parangtritis dan Pantai Baron Gunungkidul), Senin 14 Juli 2025
- Rencana Integrasi Puskesmas Pembantu ke Koperasi Desa Merah Putih, Dinkes Sleman Tunggu Juknis
- Jadwal Perpanjangan SIM Ditlantas Polda DIY, Senin 14 Juli 2025
Advertisement
Advertisement