Advertisement
Festival Dalang Anak dan Remaja Tingkat Kota Jogja Tahun 2021 Digelar

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kota Yogyakarta bekerja sama dengan Pepadi Kota Yogyakarta menyelenggarakan Festival Dalang Anak dan Dalang Remaja tahun 2021.
Kegiatan ini merupakan wujud adanya upaya pelestarian, pengembangan dan nilai-nilai budaya daerah sekaligus memberikan peluang bagi organisasi seni khususnya seni pedalangan di masyarakat untuk lebih mengembangkan bakat dan ketrampilannya demi kemajuan organisasi maupun kesenian tradisional.
Advertisement
Kepala Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudaya) Kota Yogyakarta Yetti Martanti, S.Sos, M.M menyatakan bahwa Festival Dalang ini diharapkan dapat menjadi media pelestarian pengembangan dan aplikasi nilai-nilai budaya luhur di masyarakat melalui seni pedalangan.
BACA JUGA: Windows 11 Terbaru Dirilis Akhir Juni 2021, Ini Bocoran Tampilannya
Begitupula, ia berharap melalui Festival ini akan terjadi regenerasi seniman pedalangan di kalangan anak dan remaja. Dengan demikian dapat memberikan motivasi dan membangkitkan kreatifitas serta kecintaan generasi muda terhadap seni pedalangan.
Persyaratan peserta adalah anak/remaja di wilayah Kota Yogyakarta pemegang KIA/ KTP Kota Yogyakarta. Rentang usia peserta 8 tahun sampai dengan 15 tahun untuk kategori dalang anak dan usia 16 tahun sampai dengan 20 tahun untuk kategori dalang remaja di tahun 2021.
Bagi yang berminat ikut dapat mendaftar dengan mengisi formulir melalui bit.ly/3poHWk dan untuk penjelasan teknis dapat dibaca/ didownload melalui https://kebudayaan.jogjakota.go.id/. dan ig dinaskebudayaankotajogja. Pendaftaran akan ditutup tanggal 20 Juni 2021 atau setelah kuota peserta terpenuhi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Lagi, Dokter Diduga Lecehkan Pasien Rumah Sakit Swasta di Malang
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Empat Bangunan SMP yang Rusak di Bantul Bakal Diperbaiki Tahun Ini
- Kecelakaan Mobil dan Motor di JJLS Bantul, Satu Orang Meninggal Dunia
- Perayaan Paskah 2025, Ribuan Polisi di Kota Jogja Jaga Ketat 59 Tempat Ibadah
- Sepanjang Triwulan Pertama 2025 Ada 65 Kasus Kekerasan Anak dan Perempuan di Bantul
- Tebing Breksi Hanya Andalkan Live Music Untuk Tingkatkan Angka Kunjungan Wisatawan
Advertisement