Berkas Lengkap, Nani Sate Beracun Segera Disidang
Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL - Kejaksaan Negeri (Kejari) Bantul menyatakan berkas perkara tersangka kasus satai beracun Nani Aprilliani Nurjaman, yang dilimpahkan oleh Polres Bantul, Rabu (25/8/2021), telah lengkap. Nani layak untuk disidangkan.
Berkas yang dilimpahkan tersebut juga dilampiri hasil tes kejiwaan dari perempuan asal Majalengka, Jawa Barat. Hasilnya, Nani dalam keadaan sehat dan layak untuk disidangkan.
Advertisement
BACA JUGA: Resmi! Pemilihan Lurah di Sleman Digelar 31 Oktober
"Kami akan dakwakan pasal 340 KUHP, 338 pasal 80 ayat 3 tentang Undang-Undang Perlibdungan Anak, pasal 351 ayat 3 KUHP dan 359 KUHP," kata Kepala Kejari Bantul Suwandi, Rabu (25/8/2021).
Suwandi mendakwa Nani dengan pasal berlapis dengan ancaman hukuman mati. "Atau seumur hidup atau 20 tahun penjara," ujar Suwandi.
Kejaksaan akan segera melimpahkan berkas Nani ke Pengadilan Negeri (PN) Bantul.
"Ada empat jaksa yang kami siapkan dan ketuanya pak Kasipiddum [Sulisyadi]," kata Suwandi.
Nani sementara akan dititipkan di Lapas Perempuan di Wonosari, Gunungkidul. "Kami tahan di lapas wanita," ucapnya.
Suwandi mengatakan Tommy yang menjadi target racun Nani dan istrinya sejauh ini masuk dalam daftar saksi. Karena keduanya ada di berita acara.
Nani ditangkap oleh petugas dari Polres Bantul pada 30 April 2021 jam 23.00 WIB di rumahnya, Cepokojajar, Sitimulyo, Piyungan. Nani ditetapkan sebagai tersangka setelah mengirimkan sate beracun kepada salah satu penyidik Polresta Jogja, Tomy yang beralamat di Villa Bukit Asri, Kasihan, Bantul.
Sate dikirim lewat jasa ojek online yang dipesan secara offline. Namun, sate itu justru merenggut jiwa Naba, 10, yang merupakan anak dari Bandiman, driver ojek online yang bertugas mengantar makanan ke rumah Nani mengaku mendapatkan ide mengirimkan sate beracun dari R yang menyebut kalium sianida yang dicampur dalam sate ayam tersebut hanya akan menyebabkan Tomy mules dan mencret.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Pemkab Bantul Kembali Bagikan 250 Pompa Air Berbahan Bakar Gas ke Petani
- KPH Yudanegara Minta Paguyuban Dukuh Bantul Menjaga Netralitas di Pilkada 2024
- Mendorong Pilkada yang Inklusif dan Ramah Difabel
- Terbukti Langgar Netralitas, Seorang ASN di Bantul Dilaporkan ke BKN
- KPU Sleman Targetkan Distribusi Logistik Pilkada Selesai dalam 2 Hari
Advertisement
Advertisement